Tipe seperti ini merasa dirinya tidak pernah bersalah, kemudian menjadi manipulatif dan membuatmu merasa bersalah atasnya.
6. Narsis
Ciri lain dari laki-laki yang berpotensi melakukan KDRT ialah punya kepribadian narsis dan merasa seluruh dunia berputar di sekelilingnya.
Di matanya, kamu adalah budak yang bisa diperlakukan sesuka hatinya, termasuk dengan menggunakan kekerasan.
7. Tidak Konsisten
Pelaku kekerasan biasanya tidak konsisten dan suasana hatinya mudah sekali berubah.
Suatu waktu tampak bahagia dan begitu manis, semenit kemudian bukan tak mungkin mereka mengepalkan tinjunya.
8. Sering Mencela
Laki-laki yang berpotensi melakukan KDRT cenderung sering mencela, merendahkan, dan menyerangmu secara verbal.