Parapuan.co - Kulit kaki menjadi bagian tubuh yang sering terlupakan, padahal harus dirawat dengan baik.
Dilansir dari Bustle, kulit kaki memiliki kebutuhan yang unik karena berbeda dari kulit tubuh bagian lain.
"Kulit di telapak kaki kita lebih tebal karena menahan semua beban dan memiliki lebih banyak kelenjar keringat daripada bagian tubuh kita yang lain," kata Marcela Carrea, pedikur medis berlisensi di Medi Pedi NYC.
Ia melanjutkan, karena kondisi tersebut, kulit kaki jadi rentan terhadap kekeringan dan bagian tumitnya mudah pecah-pecah.
Lebih buruknya lagi, jika tak dirawat bisa jadi kaki mengalami kapalan, jamur kuku, dan selulitis. Berbagai kondisi ini tentunya dapat merusak estetika kaki.
Oleh sebab itu, Kawan Puan disarankan merawat kaki supaya kondisi buruk tersebut dapat dicegah.
"Menjaga kaki dalam kondisi prima adalah cara pencegahan yang sangat baik untuk kesehatan tubuh secara keseluruhan," ujar dr. Neil Sadick, MD selaku dokter kulit bersertifikat dan pendiri merek perawatan kaki Stride.
Berikut ini tiga langkah skincare untuk kaki yang pastinya mudah dilakukan.
1. Eksfoliasi Kulit Kaki
Baca Juga: Makin Percaya Diri Pakai High Heels, Intip 4 Rahasia Mencerahkan Mata Kaki Secara Alami
Untuk mencegah kapalan dan pecah-pecah, maka disarankan melakukan eksfoliasi pada kulit kaki.
Direkomendasikan untuk melakukan eksfoliasi kulit kaki seminggu sekali dengan menggunakan:
- Batu apung atau kikir kaki
- Scrub
- Kain bertekstur.
Kawan Puan juga bisa menggunakan asam alfa hidroksi sebagai exfoliant kimia untuk mengeksfoliasi kaki.
Biasanya asam alfa hidroksi ini ada dalam masker khusus kaki yang nantinya mampu mengelupas kulit kaki selama beberapa hari, sehingga kaki jadi lebih halus.
Direkomendasikan oleh dr. Neil Sadick, perawatan intensif seperti mengenakan asam alfa hidroksi ini hanya boleh dua bulan sekali.
Baca Juga: Pakai High Heels Berpotensi Bikin Varises, Dokter Ungkap Cara Mencegahnya
2. Pakai Pelembap
Tips skincare untuk kulit kaki berikutnya yakni dengan menggunakan pelembap.
Dokter Neil Sadick mengungkap mengoleskan pelembap sekali sehari itu penting agar kulit kaki terhidrasi.
Penggunaan pelembap membantu mencegah kekeringan dan pecah-pecah pada tumit.
Sebaiknya pakai pelembap untuk kulit kaki setelah mandi.
Dokter Neil Sadick dan Marcela Carrea juga merekomendasikan pelembap yang mengandung urea karena mengurangi penumpukan sel kulit mati.
3. Rawat Kuku Kaki
Kawan Puan harus tahu kalau kuku kaki itu berkontribusi pada kesehatan kaki secara kesuluruhan.
Oleh sebab itu Marcela Carrea merekomendasikan mengoleskan minyak kuku kaki setiap hari untuk menjaga kutikula tetap ternutrisi dan terhidrasi.
Disarankan pula untuk tidak memotong kuku kaki terlalu pendek karena nantinya bisa membuat kuku tumbuh di ujung, akibatnya kulit jadi sakit.
Nah, Kawan Puan, itu tadi tiga langkah skincare untuk kulit kaki yang bisa kamu terapkan demi menjaga kesehatan dan estetika kaki kamu.
Baca Juga: Mengenal Kaki Pecah-Pecah yang Bisa Membuat Perempuan Kurang Percaya Diri
(*)