Pemilik Kulit Sawo Matang Terlihat Lebih Menawan dengan 3 Tips Ini

Anna Maria Anggita - Selasa, 17 Januari 2023
Tips berpakaian untuk kulit sawo matang supaya terlihat cerah
Tips berpakaian untuk kulit sawo matang supaya terlihat cerah puhhha

2. Pakai Busana Berwarna Terang

Fransisca kemudian merekomendasikan memilih busana dengan warna terang karena membuat kulit jadi lebih cerah.

Oleh karena itu, sebisa mungkin jangan gunakan busana berwarna gelap ya, Kawan Puan. 

"Warna-warna terang tersebut sebenarnya bisa membuat kulit lebih bersinar," lanjut Fransisca.

Adapun warna yang direkomendasikan untuk digunakan pemilik kulit sawo matang ialah merah bata, khaki, dan hijau emerald. 

3. Memadukan Busana Bermotif dengan Warna yang Berbeda

Tips berikutnya yakni memadupadankan busana bermotif dan baju dengan warna yang berbeda agar memberi kesan warna kulit yang cerah.

Maksudnya, kamu tetap bisa memakai baju gelap asal dipadukan dengan warna lain.

"Bisa juga memilih busana motif cerah dan tetap warna dasarnya teman-teman bisa pilih warna yang sedikit gelap," tambah Fransisca.

Semoga ketiga tips di atas dapat membantumu dalam berpakaian, ya.

Baca Juga: Tips Membeli Fashion Item dari Luxury Brand, Coba Mix and Match

(*)

Sumber: Stylo
Penulis:
Editor: Kinanti Nuke Mahardini


REKOMENDASI HARI INI

4 Momen Memukau di Konser Isyana, Dari Duet hingga Kehangatan Keluarga