Parapuan.co - Kawan Puan, mengelola uang tidak bisa sekadar mencatat pendapatan dan pengeluaran rutin.
Kamu harus memperhatikan sejumlah hal penting agar tidak boros, tidak banyak utang, bisa segera melunasi utang, dan memiliki keuangan yang sehat.
Mengutip laman Flip Indonesia, berikut ini tiga hal penting yang harus kamu perhatikan dalam mengelola uang!
1. Punya Pendapatan Aktif dan Pasif
Poin penting pertama dalam mengelola keuangan, yaitu kamu perlu mempunyai pendapatan aktif dan pasif.
Untuk memperoleh pendapatan, kamu tentu harus bekerja, baik sebagai karyawan tetap maupun freelance, atau mempunyai usaha.
Kamu dapat pula mencari pendapatan pasif dengan berinvestasi, yang terpenting menghasilkan cuan dan halal.
Bukan hanya punya pendapatan aktif maupun pasif, kamu harus pandai mengelolanya dengan menetapkan skala prioritas untuk setiap pengeluaran bulanan.
Hal ini untuk mencegah agar pengeluaranmu tidak lebih besar dibandingkan jumlah pendapatan aktif dan pasifmu.
Baca Juga: Penting! Ini 4 Alasan Kenapa Kamu Membutuhkan Pendapatan Pasif
2. Punya Tujuan Keuangan yang Jelas
Kedua, ingatlah untuk menetapkan tujuan keuangan yang jelas sehingga kamu termotivasi buat mencapainya.
Nantinya, caramu mengelola keuangan juga mesti disesuaikan dengan tujuan finansial yang hendak kamu wujudkan.
Terutama terkait berapa jumlah uang yang mesti kamu sisihkan, pengeluaran yang bisa dikesampingkan dulu, dan seberapa besar harus menginvestasikan aset.
3. Mempunyai Investasi
Poin terakhir yang tak kalah penting dalam mengelola keuangan, yaitu memiliki investasi.
Ingat ya, investasi bukanlah sekadar tabungan. Investasi ialah sesuatu yang bisa membuat uangmu bertumbuh.
Sebelum berinvestasi, pertimbangkan kondisi keuangan dalam negeri dan global karena ini bisa saja saling memengaruhi dan menentukan instrumen investasi yang stabil maupun tidak.
Bagi kamu yang bingung akan berinvestasi pada instrumen apa, pemula dapat memulai dengan investasi emas.
Lalu untuk investasi yang minim risiko, kamu juga bisa memilih produk seperti deposito atau reksa dana.
Nah, itulah informasi mengenai langkah dalam mengelola uang. Semoga membantu, ya.
Baca Juga: 3 Tips Investasi untuk Berbagai Tujuan Keuangan Generasi Z dan Milenial
(*)