Parapuan.co - Amber teething necklace kini tengah menjadi pembahasan yang viral di TikTok.
Pasalnya, amber teething necklace ini digunakan oleh beberapa anak artis, misalnya saja Ameena, anak Atta Halilintar-Aurel Hermansyah dan baby L, anak Rizky Billar-Lesty Kejora.
Amber teething necklace bukan hanya sekadar aksesoris biasa. Kalung ini dipercaya mampu mengatasi rasa sakit saat bayi tumbuh gigi.
View this post on Instagram
Namun menurut pengguna akun TikTok @sandraci, ambeer teething necklace ini berbahaya dan sudah dilarang oleh FDA Amerika.
Bahkan @sandraci mengungkap kalau ada anak yang meninggal karena menggunakan amber teething necklace.
@sandraci #stitch dengan @Rumpi (No Secret) Transtv Warning: aku bukan tenaga kesehatan/ ahli. Please do your own research. #amberteethingnecklace #awareness #ambernecklace #death #strangulationawareness #bayi #bayilucu ♬ suara asli - Anaknya Ibu Dewi
Lantas sebenarnya apa itu amber teething necklace yang populer di TikTok ini?
Dilansir dari Today Parents, amber teething necklace merupakan kalung yang dirangkai dari manik-manik amber.
Amber adalah zat alami yang tercipta saat resin pohon menjadi fosil.
Kalung yang terbuat dari amber ini dipercaya mampu mengatasi rasa sakit saat anak tumbuh gigi.
Baca Juga: Ini Alasan Revlon Super Lustrous Glass Shine Jadi Viral di TikTok
Manfaat Amber Teething Necklace
Kalung yang sedang jadi viral di TikTok ini dikatakan punya manfaat bagi bayi.
Amber mengandung asam suksinat yang dianggap memiliki sifat anti-inflamasi dan penghilang rasa sakit.
Dipercaya bahwa ketika manik-manik amber dikenakan di kulit, maka asam suksinat dilepaskan ke dalam tubuh sehingga meredakan rasa sakit dan nyeri saat tumbuh gigi.
Secara teori, tentu anggapan tersebut bagus karena membantu menenangkan anak saat tumbuh gigi.
Tapi perlu Kawan Puan ketahui kalau kalung yang sedang populer di TikTok ini telah dilarang oleh FDA Amerika Serikat untuk digunakan.
Selain FDA, Canadian Pediatric Society (CPS) dan American Academy of Pediatrics pun memperingatkan orang tua untuk tidak menggunakan amber teething necklace pada bayi juga balita.
Baca Juga: Mengenal Skin Flooding, Tren Skincare Viral di TikTok untuk Perbaiki Skin Barrier
Bahaya Amber Teething Necklace
Studi Teething necklaces and bracelets pose significant danger to infants and toddlers, mengungkap bahwa amber teething necklace berbahaya pada bayi dan balita.
Risiko utama penggunaan kalung ini yaitu bayi tercekik dan tersedak.
Menurut Farah Abdulsatar HBSc MD, amber teething necklace ini bisa melilit leher bayi.
Farah menceritakan bahwa ada kasus di Nova Scotia, orang tua membawa bayi berusia empat bulan ke rumah sakit karena adanya tanda-tanda pencekikan.
Usut punya usut setelah pemeriksaan darah dan penyelidikan, kondisi tersebut terjadi akibat amber teething necklace.
"Kalung itu terpelintir pada malam hari, mencegah udara dan darah masuk ke kepalanya," kata Farah.
Selain itu, amber teething necklace juga bisa membuat anak mengalami kondisi tersedak manik-manik dan dermatitis kontak.
Lebih jauh lagi, amber teething necklace juga menjadi sumber bakteri berbahaya bagi bayi sehingga dapat menimbulkan infeksi kulit.
Mengetahui bahwa amber teething necklace yang viral di TikTok ini berbahaya, maka sebaiknya jangan dipakai ke anak, Kawan Puan.
Baca Juga: Viral di TikTok Amputasi Jari, Ini Bahaya Potong Kutikula Sembarangan
(*)