Parapuan.co - Tahun baru Imlek 2023 jatuh pada hari Minggu, 22 Januari 2023.
Perayaan Imlek 2023 tentu disambut meriah oleh Kawan Puan dengan berbagai ritualnya.
Bicara tentang Imlek 2023, menurut perhitungan China Imlek kali ini memasuki tahun kelinci air.
Seseorang dengan shio kelinci dikenal memiliki karakter yang penuh dengan kasih sayang dan perhatian.
Tak heran, banyak orang yang ingin berada di sekitarnya.
Berkaca dari shio Imlek 2023 yakni kelinci, hewan satu ini menjadi hewan yang cocok untuk dijadikan peliharaan.
Namun sebelum Kawan Puan ingin memelihara kelinci, ada beberapa hal yang perlu kamu pertimbangkan, lho.
Lantas, apa saja yang perlu diperhatikan saat akan memelihara kelinci di rumah?
Melansir dari Kompas.com, berikut hal yang perlu dipertimbangkan sebelum memelihara kelinci.
Baca Juga: 4 Hidden Gem Paling Beruntung di Hong Kong untuk Rayakan Imlek 2023
1. Kandang Kelinci
Ketika akan memelihara kelinci, pastikan kamu memberikan kandang yang nyaman untuknya.
Pilih kandang yang berukuran sesuai dengan besar kelinci.
Jangan lupa untuk menambahkan beberapa mainan di dalam kandangnya.
2. Kebersihan
Hal lain yang tak kalah penting, jangan lupa untuk memastikan bagaimana kebersihannya.
Baik kebersihan kandang kelinci maupun kebersihan kelinci itu sendiri.
Kebersihan kelinci dan sejumlah peralatannya juga penting diperhatikan.
Baca Juga: Tips Memasak Cepat Kue Keranjang, Hidangan Khas Tahun Baru Imlek 2023
Peralatan makan kelinci harus dibersihkan setiap hari.
Selain itu, setiap minggu Kawan Puan perlu membersihkan kandangnya dan menyeka bulunya dengan tisu bayi.
Memandikan kelinci tidak disarankan karena dapat membuatnya kedinginan, bahkan hingga hipotermia dan kematian mendadak.
3. Pastikan Asupan Makanan dan Nutrisi
Selain kandang dan kebersihannya, jangan lupa untuk memberikan makanan kelinci.
Pastikan kelinci mendapatkan asupan makanan dan nutrisi yang sesuai.
Kelinci membutuhkan makanan yang bervariasi setiap harinya seperti jerami, buah-buahan, dan sayuran.
Hindari memberikan makanan beracun untuk kelinci seperti alpukat, bawang-bawangan, serta yoghurt.
Nah Kawan Puan, itu tadi hal yang perlu diperhatikan sebelum memelihara kelinci.
Jadi, jangan sembarangan dalam merawat kelinci, ya!
Baca Juga: Sambut Tahun Baru Imlek 2023, Ini 5 Rekomendasi Hotel di Kawasan Pecinan
(*)