- Nyeri punggung bawah
- Infeksi kulit kronis di bawah lipatan payudara.
Meski ada berbagai faktor di atas, perempuan yang tertarik melakukan mammoplasty hendaknya berkonsultasi kepada dokter bedah plastik terlebih dahulu.
Setelah operasi selesai, dokter akan memberikan obat nyeri untuk digunakan di masa pemulihan.
Michele juga menyarankan agar pasien mengambil cuti berminggu-minggu untuk pemulihan.
"Selama masa pemulihan, kamu tetap berhati-hati dan melindungi dada serta menghindari aktivitas berat," ujarnya.
Apabila terjadi bengkak dan memar di sekitar payudara itu normal dan bisa terjadi selama berminggu-minggu.
Biasanya dokter bedah menyarankan agar kamu mengenakan pakaian elastis sebagai perlindungan pada payudara.
Menurut Michele, setelah melakukan operasi, pasien merasa senang.
"Saya melihat pasien remaja dan senior yang telah hidup dengan ketidaknyamanan selama bertahun-tahun, dan mereka senang dengan hasilnya," papar Michele Manahan M.D.
Baca Juga: Selain Memijat, Ini 5 Tips Merawat Payudara agar Tetap Kencang dan Sehat
(*)