Parapuan.co - Kawan Puan pernah mendengar istilah career cushioning atau bantalan karier?
Jika terlalu asing dengan istilah career cushioning, kamu pernah mencari pekerjaan baru padahal masih berada di posisimu yang sekarang?
Apabila iya, bisa dibilang kamu sedang melakukan career cushioning atau melindungi karier.
Sebenarnya apa itu career cushioning? Perlukah kamu melakukannya meski pekerjaanmu sekarang aman?
Berikut penjelasan apa itu career cushioning sebagaimana mengutip Market Watch berikut ini:
Mengenal Apa Itu Career Cushioning
Istilah melindungi karier secara umum didefinikan sebagai proses pencarian pekerjaan yang dilakukan seseorang saar ia bersiap untuk meninggalkan perusahaan tempat bekerja saat ini.
Career Cushioning kerap dipakai untuk mewakili seseorang yang mencoba untuk meningkatkan prospek karier mereka jika kehilangan pekerjaan.
Persiapan career cushioning biasanya dilakukan dengan melakukan riset sendiri terkait profesi-profesi yang sesuai keterampilan diri di luar sana.
Baca Juga: Mengenal Apa Itu Career Pivot dan 7 Langkah untuk Melakukannya