Sambut Tanggal Muda, Ini 5 Rekomendasi Street Food Murah di Jakarta

Alessandra Langit - Jumat, 27 Januari 2023
Rekomendasi seafood di Jakarta yang bisa dikunjungi saat tanggal muda
Rekomendasi seafood di Jakarta yang bisa dikunjungi saat tanggal muda itsskin

Parapuan.co - Kawan Puan, tanggal muda adalah saat-saat yang selalu dinanti.

Memasuki akhir bulan, tidak sedikit yang mulai merencanakan mengisi kegiatan wisata di tanggal muda.

Mengunjungi kawasan kuliner bisa menjadi pilihan terbaik bagi Kawan Puan yang ingin mengeksplorasi aneka jajanan unik di Jakarta.

Berikut ini rekomendasikan sepuluh street food di Jakarta yang wajib dicoba Kawan Puan, seperti dikutip dari rilis yang diterima PARAPUAN dari Tiket.com.

1. Gultik Blok M

Gulai Tikungan yang berlokasi di kawasan Blok M ini tidak pernah sepi oleh pengunjung.

Rasa pedas dan gurih yang dihadirkan gulai ini membuat orang ketagihan dan tidak cukup untuk memakan satu piring saja.

Gulai Tikungan ini buka hampir setiap hari mulai dari jam 5 sore hingga jam 5 pagi.

Setelah makan di Gultik Blok M, Kawan Puan bisa mengisi hari dengan aktivitas seru bersama orang terdekat, seperti karaoke di Inul Vizta Melawai.

Baca Juga: 5 Tips Memasak Cepat Gulai Ayam Padang agar Teksturnya Empuk

2. Roti Bakar Eddy Blok M

Masih dari kawasan Blok M, Roti Bakar Eddy merupakan street food Jakarta yang sangat terkenal dengan banyak cabang di ibukota.

Meskipun hanya menjajakan roti bakar, namun nyatanya banyak sekali orang yang ingin mencoba roti bakar satu ini.

Bukan roti bakar biasa, ada banyak varian rasa yang bisa kamu pilih sesuai selera.

Roti bakar ini sangat cocok bagi kamu yang ingin cari cemilan ketika sedang ngobrol bersama teman-teman.

Setelah asyik nyemil, Kawan Puan bisa melanjutkan aktivitas dengan bermain di Zone 2000 Blok M Square dan menginap di ARTOTEL Casa Hangtuah.

3. Warmindo Abang Adek

Berlokasi di Tomang, warga Jakarta Barat pasti sudah kenal dengan jajanan yang satu ini.

Jika kamu penggemar makanan pedas dan mi, wajib kunjungi Warmindo Abang Adek.

Baca Juga: Hidden Gem bagi Pencinta Budaya Korea, Ini Fakta Mie Pedas Korea Hot Oppa

Warung mi yang satu ini menghidangkan mi favoritmu dalam satu piring besar yang dilengkapi dengan berbagai topping. Bahkan level kepedasannya bisa sampai 100 cabai.

Setelah menantang diri dengan mie pedas, Kawan Puan bisa melipir ke Jakarta Aquarium & Safari untuk eksplorasi biota laut.

4. Bubur Ayam Barito

Meskipun merupakan makanan yang sangat lumrah di Indonesia, bubur ayam yang berada di Barito ini menjadi salah satu street food Jakarta yang viral dan ramai pengunjung.

Bubur ayam ini makin terasa spesial karena wanginya yang menggugah selera serta ditambah pelengkap yang sangat banyak, seperti kacang, cakwe, daging ayam, dan kerupuk.

Setelah menikmati Bubur Ayam Barito yang legendaris, Kawan Puan bisa menghabiskan waktu dengan bermain air di Pondok Indah Water Park.

5. Seafood 68 Santa

Seafood 68 Santa menjadi salah satu street food favorit pecinta seafood karena kelezatannya.

Berada di daerah Santa, kamu bisa datang lebih awal, yakni mulai pukul 6 sore agar terbebas dari antre panjang.

Hidangannya pun sangat lengkap, ada otak-otak, kerang, kepiting hingga aneka jenis ikan laut dengan bahan baku yang masih fresh dan terbebas dari rasa amis.

Setelah pesta seafood, kini waktunya memanjakan diri di Kokuo Family Massage & Reflexology Pacific Place.

Itu dia sepuluh rekomendasi street food murah dan enak di Jakarta yang wajib dicoba Kawan Puan di tanggal muda.

Baca Juga: 4 Kawasan di Indonesia Ini Punya Cita Rasa Kuliner yang Unik

(*)

 



REKOMENDASI HARI INI

Ada Budi Pekerti, Ini 3 Film Indonesia Populer yang Bertema Guru