Parapuan.co - Kawan Puan ingin mengambil Kredit Pemilikan Rumah atau KPR tetapi menerapkan tips hemat karena bunganya tinggi?
Jangan khawatir, ada sejumlah cara menghemat uang untuk mengambil KPR meski tren bunga saat ini lumayan menguras kantong.
Pasalnya, Bank Indonesia (BI) pada Agustus 2022 lalu telah menaikkan suku bunga acuan dari 3,5 persen menjadi 5,75 persen.
Hal ini tentu membuat bunga kredit perbankan ikut naik, sehingga kamulah yang mesti cerdas dalam mengatur keuangan jika ingin ambil KPR.
Lantas, bagaimana tips hemat mengambil KPR saat suku bunga acuan sedang tinggi?
Direktur Eksekutif Center of Economic and Law Studies (CELIOS) Bhima Yudhistira berbagi caranya sebagaimana dikutip Kompas.com berikut ini!
1. Turunkan Ekspektasimu
Tips cermat pertama, kamu jangan berekspektasi tinggi berharap bisa membeli rumah yang sesuai dengan kemampuanmu membayar.
Sebab, bunga KPR tentu akan berpengaruh dan membuat cicilan yang harus kamu bayar setiap bulan ikut naik.
Baca Juga: Tips Hemat: Lakukan 4 Hal Ini agar Lolos KPR untuk Rumah Pertama
"Bagaimanapun juga, bunga akan mempengaruhi kemampuan mencicil KPR, meski bukan satu satunya faktor," kata Bhima Yudhistira.
Untuk tips hemat ini, kamu harus menyesuaikan besaran cicilan dan harga rumah dengan kemampuan finansialmu.
Rumah yang ukurannya lebih kecil dan aksesnya agak jauh dari pusat kota biasanya akan punya harga yang lebih terjangkau.
Intinya, kamu tidak boleh memaksakan diri mengambil KPR yang kamu inginkan bila kondisi finansial tidak mendukung.
2. Cari Informasi Promo Bunga KPR di Berbagai Bank
Ketika kamu berpikir untuk mengambil KPR, pastikan mencari informasi promo terlebih dulu di berbagai bank.
Kumpulkan informasi promo bunga KPR di beberapa bank pilihanmu, lalu bandingkan totalnya dengan kemampuan bayarmu.
Ketika suku bunga sedang tinggi seperti sekarang, pilihlah promo skema yang paling panjang.
Dengan tips cermat ini, kamu tidak perlu khawatir saat memasuki periode bunga floating atau mengambang saat suku bunganya sedang tinggi.
Baca Juga: Ingin Mengajukan KPR Lewat Bank BTN Secara Digital? Begini Caranya!
3. Menabung untuk Uang Muka
Tips yang ketiga, pastikan kamu sudah mempunyai uang muka untuk membayar biaya pangkal KPR sebelum melakukan akad.
Menurut Bhima, akan lebih hemat jika kamu menabung dulu untuk uang muka sebelum mengajukan KPR.
Bahkan meskipun pengembang perumahan menawarkan promo uang muka 0 persen, menabung tidak ada salahnya.
"Sebelum ajukan KPR, disiplin menabung uang muka sehingga cicilan bulan lebih kecil kalau uang muka yang disetor besar," ungkap Bhima.
Malahan dengan menabung untuk uang muka di KPR tanpa DP, kamu sudah mempersiapkan cicilan KPR.
Hal ini tentu membuat cicilan KPR-mu menjadi lebih ringan bukan, Kawan Puan?
Kiranya, itulah tips hemat mengambil KPR yang bisa kamu terapkan sebelum membeli rumah.
Semoga informasi tersebut berguna, ya.
Baca Juga: 4 Keuntungan Sistem Pre-Order Bagi Pebisnis, Uang Muka Bisa Dijadikan Modal
(*)