Pertama kali membuka kemasannya, botol maskara berwarna merah mudanya tersebut langsung mencuri perhatian dan terasa kokoh kendatipun terbuat dari plastik.
Selain itu, barenbliss Roll To Volume Mascara ini juga memiliki spoolie yang cukup besar, yang biasanya akan memberikan hasil bulu mata yang lebih bervolume.
Dan pada saat mencoba mengaplikasikannya, produk terasa mudah diusapkan dan ringan menempel di bulu mata.
Pada pengaplikasian layer pertama, tim PARAPUAN langsung bisa melihat perbedaan yang cukup signifikan pada bulu mata menjadi lebih tebal.
Namun memang, hasilnya tak sedramatis yang diekspektasikan, sehingga rasanya maskara ini cocok untuk tampilan bulu mata yang lebih natural tapi tetap hitam cantik.
Kendati demikian, Kawan Puan tetap harus menjepit bulu mata menggunakan alat penjepit bulu mata untuk hasil yang lebih lentik.
Pasalnya, jika hanya menggunakan maskara tanpa menjepitnya terlebih dahulu, bulu mata kita tak akan terlihat lentik.
Dengan kata lain, Kawan Puan yang mendambakan no makeup makeup look bisa menggunakan barenbliss Roll To Volume Mascara ini satu lapis saja untuk tampilan yang cantik.
Baca Juga: 3 Langkah Mudah Menghapus Maskara Waterproof Tanpa Membuat Iritasi