3 Keuntungan yang Akan Kamu Dapat dengan Ikut Program MAGENTA BUMN

Arintha Widya - Kamis, 9 Februari 2023
Keuntungan ikut MAGENTA BUMN
Keuntungan ikut MAGENTA BUMN Tangkapan Layar Portal MAGENTA BUMN

Parapuan.co - Kawan Puan yang masih kuliah atau baru lulus bisa mengikuti program Magang Generasi Bertalenta atau MAGENTA BUMN.

Bekerja magang di BUMN bisa menjadi alternatif bagimu untuk memperoleh pengalaman kerja selagi memenuhi skor SKS untuk pemagangan.

Bukan itu saja, magang di BUMN bisa juga memberikan kesempatan bagimu untuk bisa bekerja di perusahaan badan usaha milik negara tersebut.

Lantas, apa saja yang bisa kamu peroleh dari mengikuti program MAGENTA BUMN? Berikut jawabannya!

1. Pengembangan Hard Skills dan Soft Skills

Pertama, kamu bisa mengembangkan hard skills dan soft skills yang sudah kamu dapatkan selama perkuliahan.

Bahkan, kamu juga dapat mengenal dan meningkatkan keterampilan baru yang mungkin belum pernah kamu tahu sebelumnya.

2. Pengenalan Budaya AKHLAK

Budaya AKHLAK (Amanah, Kompeten, Harmonis, Loyal, Adaptif, dan Kolaboratif) diterapkan dalam lingkungan kerja di BUMN.

Baca Juga: Do's and Dont's dan 5 Hal yang Perlu Diperhatikan saat Tes TKD dan AKHLAK BUMN

Jadi jika mengikuti program MAGENTA BUMN, kamu akan menerima pengenalan sekaligus bisa membiasakan diri dengan budaya AKHLAK, yang meliputi:

- Nilai amanah, yang merujuk pada perilaku memegang teguh kepercayaan yang diberikan, seperti memenuhi janji, bertanggung jawab, dan berpegang pada nilai moral dan etika.

- Kompeten, yang berarti kamu terus belajar dan mengembangkan kapabilitas dengan meningkatkan kompetensi untuk menjawab tantangan kerja yang dinamis.

Kamu juga harus mau dan mampu membantu orang lain belajar, serta dapat menyelesaikan tugas dengan kualitas terbaik.

- Nilai harnomis, yang berarti pegawai BUMN haruslah memiliki kepedulian dan saling peduli, menghargai perbedaan, suka menolong, serta dapat membangun lingkungan kerja yang kondusif.

- Loyal, yaitu berdedikasi dan mengutamakan kepentingan bangsa dan negara, seperti menjaga nama baik BUMN, atasan, sesama karyawan, dan rela berkorban untuk tujuan bersama.

- Nilai adaptif, yang berarti kamu mesti terus berinovasi dan antusias dalam menggerakkan maupun menghadapi perubahan.

Sebagai pegawai BUMN, kamu perlu menyesuaikan diri dengan cepat, terus melakukan perbaikan dan mengikuti perkembangan teknologi, serta senantiasa proaktif.

Baca Juga: PT Wijaya Karya Buka Lowongan Kerja Magang BUMN, Ini Syaratnya!

- Terakhir yaitu kolaboratif, di mana pegawai BUMN hendaknya mampu membangun kerja sama yang sinergis, memberikan kesempatan orang lain untuk berkontribusi, dan menggerakkan pemanfaatan berbagai sumber daya untuk tujuan bersama.

3. Sertifikat Eksklusif

Tak cukup sampai di situ, dari mengikuti MAGENTA BUMN, kamu juga akan menerima sertifikat eksklusif yang ditandatangani Menteri BUMN dan Ketua Umum Forum Human Capital Indonesia.

Sertifikat ini tentunya dapat kamu pakai sebagai portofolio sehingga kesempatan diterima bekerja di lingkungan BUMN maupun swasta lebih terbuka lebar.

Bagaimana Kawan Puan? Jika tertarik, kamu bisa melamar lowongan magang yang tersedia melalui laman MAGENTA BUMN, ya!

Baca Juga: Pentingnya Melampirkan Sertifikat untuk Melamar Lowongan Kerja

(*)

Sumber: MAGENTA BUMN
Penulis:
Editor: Citra Narada Putri


REKOMENDASI HARI INI

6 Bahan Alami untuk Membantu Mengatasi Masalah Biang Keringat