5 Ide Merayakan Hari Valentine Sendiri Maupun bersama Pasangan

Arintha Widya - Sabtu, 11 Februari 2023
ilustrasi ide merayakan hari valentine
ilustrasi ide merayakan hari valentine interstid

  

Kamu tidak harus merayakan Hari Kasih Sayang dengan pacar atau gebetan kok, Kawan Puan.

Kencan bersama bestie dengan mengajak sahabat ke kafe, nyalon bareng, atau ke bioskop juga bisa jadi pilihan.

Bahkan sekadar menghabiskan waktu bersama sahabat di rumah dengan curhat seharian pun bisa sangat berarti.

3. Mengingat Lagi Kencan Pertama

Jika ingin merayakan bersama kekasih, kamu bisa mengajak si dia mengingat momen kencan pertama kalian.

Kalian bisa pergi ke tempat pertama ketemuan dan melakukan hal-hal yang sama seperti saat kencan kala itu.

4. Masak dan Makan Aneka Menu Cokelat

Hari Valentine identik dengan cokelat. Bagaimana kalau kamu membuat sendiri makanan dan camilan dari cokelat?

Kamu bisa mencoba resep-resep simpel pengolahan cokelat dan memasaknya bersama pasangan atau sahabat.

5. Buat Kartu Ucapan

Pilihan lain merayakan Hari Kasih Sayang dengan atau tanpa pasangan juga bisa kamu lakukan dengan membuat kartu ucapan spesial.

Buat beberapa kartu untuk diberikan kepada orang tua, sahabat, pacar, atau sosok-sosok lain yang dekat denganmu.

Nah, itulah beberapa pilihan ide merayakan Hari Valentine. Semoga memberimu inspirasi, ya!

Baca Juga: Tahun Baru Imlek 2023, Intip Tips Kencan Pertama Berdasarkan Shio

(*)



REKOMENDASI HARI INI

BRI Diduga Terkena Ransomware, Kenapa Bank Jadi Target Utama Kejahatan Digital?