Parapuan.co - Istilah love language semakin populer dan banyak digunakan di banyak tempat dari waktu ke waktu.
Apalagi sejak pandemi, istilah bahasa cinta ini semakin dikenal banyak orang.
Dalam acara Tokopedia di Kuningan pada 13 Februari lalu, Irma Gustiana, S.Psi, M.Psi, Psikolog., CPC menjelaskan istilah tersebut.
Love language merupakan bagaimana kita menerima dan memberi cinta juga kasih sayang pada orang lain.
Irma juga menjelaskan mengapa istilah ini semakin populer usai pandemi.
"Love language ini jadi kata kunci yang paling dicari saat pandemi. Wajar, karena di masa pandemi kita berjarak. Tentunya, kita mencari cara agar tetap terhubung dengan orang terkasih," ujar Irma.
Tak selalu kepada orang lain, love language juga bisa diterapkan untuk diri sendiri lho, Kawan Puan.
Justru menurut Irma, sebelum kita mencintai orang lain, kita harus mencintai diri sendiri.
Berdasarkan bahasa cinta, apa yang bisa kita lakukan untuk diri sendiri?
Baca Juga: 5 Green Flag dalam Hubungan Pertemanan, Termasuk Tahu Batasan
Word of Affirmation
Buat kamu yang butuh kata-kata penegasan, mencintai diri sendiri bisa dilakukan dengan berterima kasih pada dirimu.
Ucapkan terima kasih karena dengan segala tantangan yang ada, kamu berhasil melewatinya.
Act of Service
Suka memberi dan menerima 'pelayanan', kamu bisa memesan makanan favorit sebagai reward.
Ini penting dilakukan agar kamu tetap ingat bahwa kamu berharga.
Quality Time
Berikan jeda pada dirimu dengan beristirahat sejenak. Jika kamu suka menonton film, maka ini saat yang tepat untuk nonton film sambil makan es krim.
Baca Juga: Bikin Repot Generasi Sandwich, Apa Hukum Orang Dewasa Bergantung Hidup pada Orang Tua?
Tetapi, kamu juga bisa melakukan pijat atau hal lain yang disuka untuk me time.
Physical Touch
Menyentuh diri sendiri tak selalu menjurus pada hal negatif, Kawan Puan.
Untuk kamu yang menyukai sentuhan fisik, coba pakai skincare agar kamu memiliki ruang berbicara dengan kulitmu.
Receiving - Giving Gift
Memberi dan menerima hadiah jadi favoritmu, oleh karena itu sesekali belikan dirimu barang impian.
Saat membeli kado, kamu bisa menggunakan aplikasi Tokopedia yang membantu menemukan barang yang cocok.
Jika kamu suka bunga, maka kamu bisa membeli di Lunette Flower and Gift yang kini telah menjangkau pasar lebih luas usai menggunakan Tokopedia.
Ekhel Candra Wijaya selaku Head of Ecternal Communication Tokopedia menyebutkan bahwa di Tokopedia kini ada KTP atau Kumpulan Toko Pilihan.
Baca Juga: 5 Rekomendasi Kado Hari Valentine yang Disukai Perempuan, Apa Saja?
Di halaman kurasi ini, kamu bisa menemukan produk UMKM yang kamu mau di lokasi terdekat.
Wah, keren abis, ya. Jadi kapan kamu mau meluangkan waktu untuk mengenal diri sendiri dan mencintainya?
(*)