Parapuan.co - Berikut ini sederet berita terpopuler di kanal Lady Boss, Kamis (16/2/2023).
Mulai dari profil Denada hingga cara mendaftar KIP kuliah 2023.
Untuk lebih jelasnya, yuk simak ulasannya berikut ini Kawan Puan.
1. Sudah Dibuka, Ini Cara Mendaftar KIP Kuliah 2023 bagi Calon Mahasiswa
Pendaftaran KIP (Kartu Indonesia Pintar) Kuliah 2023 akhirnya mulai dibuka per tanggal 14 Februari kemarin.
Bagi Kawan Puan yang ingin mendaftar KIP Kuliah 2023 tapi belum paham caranya, jangan khawatir karena PARAPUAN merangkumnya untukmu.
Sebelum mendaftar KIP Kuliah 2023, pertama-tama kamu harus menyiapkan sejumlah data.
Sebut saja Nomor Induk Kependudukan (NIK), Nomor Induk Siswa Nasional (NISN), dan Nomor Kepala Sekolah Nasional (NPSN).
Sementara untuk cara mendaftar KIP Kuliah 2023 yaitu seperti dikutip dari Kompas.tv berikut ini!
Baca Juga: Syarat Daftar KIP Kuliah 2023 untuk Ikut Seleksi Masuk PTN dan PTS
1. Akses laman kip-kuliah.kemdikbud.go.id.
2. Pilih menu "Login Siswa", kemudian klik "Daftar Baru".
3. Masukkan NIK, NISN, NPSN, serta alamat email kamu yang aktif.
- Di tahap ini, sistem akan langsung melakukan validasi serta kelayakan mendapatkan KIP Kuliah.
2. Perjalanan Karier Denada, Berjuang Keras agar Anak Sembuh dari Kanker
Siapa yang tidak mengenal sosok Denada? Artis yang dikenal sebagai penyanyi dangdut ini sudah berkarier di dunia hiburan Tanah Air sejak tahun 1990-an.
Kawan Puan yang dulu kurang mengenalnya, sekarang bisa jadi sudah tahu siapa Denada.
Apa lagi setelah kisahnya yang berjuang mendampingi sang putri Shakira (sekarang Aisha) Aurum melawan penyakit kanker darah atau leukimia.
Baca Juga: Anak Denada Sembuh dari Leukimia, Makanan Sehat Jadi Prioritas Utama
Beberapa waktu lalu, Aisha sudah dinyatakan sembuh dari leukimia. Ia pulih setelah 3 tahun melakukan pengobatan di Singapura.
Denada sebagai ibu tidak hanya mendampingi, tetapi juga berjuang keras secara fisik, mental, dan finansial agar sang putri bisa sembuh.
Hal ini membuatnya sampai vakum beberapa lama dari dunia hiburan, hingga menjual aset-aset yang dimiliki demi kesembuhan buah hati.
Terlepas dari perjuangan Denada yang anaknya pernah menderita kanker, seperti apa sih perjalanan kariernya dari dulu sampai sekarang?
Yuk, simak kisah hidup Denada yang memulai karier sebagai musisi sebagaimana diungkapnya saat menjadi bintang tamu di Podcast Cerita Parapuan Episode 22!
Profil Denada Tambunan
3. Simak, Posisi dan Syarat Lowongan Kerja Magang MAGENTA BUMN di PLN
MAGENTA BUMN kembali menyediakan lowongan kerja magang, kali ini dari PT PLN (Persero).
Baca Juga: MAGENTA BUMN Dibuka Sepanjang Tahun, Begini Cara Cek Status Pendaftaranmu
Melalui MAGENTA BUMN, perusahaan-perusahaan milik pemerintah membuka kesempatan magang bagi para mahasiswa maupun lulusan baru.
Hal ini dilakukan guna mengenalkan budaya kerja di BUMN kepada para peserta magang.
Nah, lowongan kerja magang pada posisi apa yang tersedia di PT PLN bulan Februari 2023 ini? Berikut informasinya!
Sub Bidang Rekrutmen dan Onboarding
PT PLN mencari kandidat magang untuk mengisi posisi sebagai staf Sub Bidang Rekrutmen dan Onboarding.
Nantinya, peserta akan magang kerja selama kurang lebih 3 bulan, yaitu mulai tanggal 6 Maret sampai 30 Juni 2023.
Pelamar yang memenuhi syarat bekerja harus mengirimkan lamaran sebelum tanggal 17 Februari 2023.
Selanjutnya, pengumuman peserta yang lolos dan dapat mengikuti magang kerja di PLN akan dilakukan pada 21 Februari 2023.
Baca Juga: 3 Keuntungan yang Akan Kamu Dapat dengan Ikut Program MAGENTA BUMN
(*)