Di samping itu, hidden gem ini sangat cocok bagi Kawan Puan yang suka berfoto ria, ada pula kereta kuno serta kolam ikan bagi anak-anak.
2. Geblek Pari
Rekomendasi tempat wisata berikutnya yakni Geblek Pari, yakni warung makan berkonsep tradisional khas Jawa yang dilengkapi pemandangan tepi sawah.
Panorama sawah yang dikelilingi panorama Bukit Menoreh atau Pronosutan View jadi daya tarik Geblek Pari.
Uniknya lagi, di Geblek Pari, pengunjung bisa menyaksikan langsung proses masak di dapur tadisional yang masih menggunakan tungku, dan alat minum serta makan masih tempo dulu, karena dari seng.
Selain makan dan melihat panorama, tempat ini juga menyewa sepeda atau skuter untuk berkeliling sawah.
Geblek Pari ada Dusun Pronosutan, Desa Kembang, Kecamatan Nanggulan, Kabupaten Kulon Progo, dari La Li Sa Farmer’s Village sekitar 13 km.
Baca Juga: 5 Tips Berkunjung ke Hidden Gem Bilik Kucing Cat Cafe di Depok