Parapuan.co - Keberadaan jamur kerap ditemukan di sudut-sudut rumah yang lembap.
Contohnya area kamar mandi, sudut dinding yang dekat dengan AC, bahkan di dalam lemari pakaian.
Keberadaan jamur tentu memengaruhi tampilan estetika rumah.
Lebih parahnya, jamur juga dapat menyebabkan masalah kesehatan, lho.
Saat mendapati keberadaan jamur di rumah, usahakan untuk segera membasminya.
Mengutip dari Tree Hugger, berikut tiga bahan yang bisa digunakan untuk menghilangkan jamur.
1. Cuka
Cuka menjadi bahan alami yang bisa digunakan untuk membasmi jamur.
Untuk mengaplikasikannya, cukup campurkan cuka dengan air.
Baca Juga: Cara Membersihkan Dinding Rumah yang Berjamur saat Musim Hujan
Kemudian masukkan larutan ini ke dalam botol semprot. Semprotkan larutan ke area yang terdapat jamur.
Untuk mengangkat jamur, gosok permukaan dengan menggunakan sikat.
2. Hidrogen Peroksida
Bahan lain yang bisa kamu gunakan adalah hidrogen peroksida.
Gunakan hidrogen peroksida dengan kadar tiga persen, lalu semprotkan ke permukaan yang berjamur.
Tunggu selama 10 menit kemudian gosok dengan sikat hingga bersih.
Sebagai alternatif lain, kamu juga bisa mencampurkan hidrogen peroksida dengan cuka secara bersamaan.
3. Baking Soda
Baca Juga: 4 Cara Menghilangkan Jamur di Mesin Cuci, Kuncinya Pakai Air Panas
Baking soda menjadi salah satu bahan yang sering digunakan untuk membersihkan rumah.
Ternyata, kamu juga bisa memanfaatkan bahan satu ini untuk menghilangkan jamur.
Untuk menggunakannya, larutkan baking soda ke dalam air atau larutan air dan cuka, lalu semprotkan ke permukaan yang berjamur, dan gosok dengan kain lembap.
Baking soda adalah disinfektan alami dan ringan.
Larutan ini akan menghilangkan jamur tanpa meninggalkan bau.
Cara Mencegah Jamur
Sementara jika Kawan Puan ingin mencegah keberadaan jamur di rumah, cobalah untuk membersihkan permukaan yang lembap sesering mungkin.
Kawan Puan dapat menggunakan dehumidifier dan menyemprotkan cuka ke permukaan yang lembap seperti shower setelah selesai digunakan.
Perhatikan pula jika ada kebocoran pada air.
Nah, itu tadi bahan yang bisa digunakan untuk menghilangkan jamur di sudut rumah. Kawan Puan boleh coba juga, ya!
Baca Juga: 3 Bahan Alami yang Dapat Menghilangkan Jamur di Rumah, Ada Baking Soda
(*)