Parapuan.co - Penampilan Rihanna saat tampil di Super Bowl 2023 mendapat perhatian warganet, bahkan juga viral di TikTok.
Saat di Super Bowl 2023 tepatnya 13 Februari 2023 lalu, penyanyi yang dipanggil Riri ini tampil sangat menawan.
Pasalnya, Rihanna tampil merah dari warna bibir, pakaian, hingga sepatu yang dikenakannya berwarna merah menyala.
Kerennya lagi, ia sedang hamil saat bernyanyi di panggung megah Super Bowl 2023.
Namun tak hanya penampilan Rihanna saja yang viral di TikTok, tapi warganet juga ingin tahu makeup-nya.
@mangomoniica Still obsessing over her half time performance❤️ btw this powder is my absolute fav!! #fentybeauty #fentybeautyinvisimatte #invisimatteblottingpowder #invisimatte #rihannasuperbowl #blurringpowder #mattifyingpowder #viralmakeup #tiktokmakeup #foryou #makeupreview #mangomoniica ♬ original sound - Niana Guerrero
Sebab, Rihanna melakukan touch up make up menggunakan bedak saat masih dipanggung.
Salah satu pengguna akun TikTok yang kaget dengan aksi Rihanna yakni @mangomoniica.
"Jutaan orang melihat Riri touch up wajahnya memakai powder ini," tulis @mangomoniica yang populer di TikTok.
Ia juga menuliskan kalau masih terobsesi dengan penampilan Rihanna.
Baca Juga: Viral di TikTok, Ketahui Risiko Face Taping Sebelum Mencobanya
Namun hal yang jadi favorit @mangomoniica di Super Bowl 2023, yang tentunya viral di TikTok yakni powder saat Rihanna touch up makeup.
Usut punya usut powder yang dipakai Rihannya yaitu Ivisimatte Blotting Powder dari Fenty Beauty.
Seperti yang kita ketahui, Fenty Beauty merupakan brand makeup milik Rihanna.
"Aku menggunakan Invisimatte Blotting Powder setiap hari, dan aku membawanya ke mana pun saya pergi. Setiap karpet merah yang kamu lihat, powder ini ada di genggaman saya," ujar Rihanna yang tertulis di laman resmi Fenty Beauty.
Invisimatte Blotting Powder yang viral di TikTok ini punya klaim bahwa powder ini mampu:
- Mengaburkan tampilan pori-pori
- Menyerap kilap di wajah
- Bikin makeup tahan sepanjang hari.
Baca Juga: 5 Rekomendasi Produk The Originote Viral di TikTok, Bukan Pelembap Saja
Kelebihan lain dari compact powder ini dapat diisi ulang dengan yang baru.
Adapun berbagai keuntungan lain menggunakan Invisimatte Blotting Powder yakni:
- Universal untuk semua warna kulit
- Tidak flashback atau cakiness
- Natural matte finish dan memperpanjang pemakaian makeup
- Menyamarkan pori-pori.
- Punya kemasan isi ulang dan bebas magnet
- Talc free dan vegan
- Mengandung ekstrak chia seed untuk mattify oil
- Mengandung sodium hyaluronate yang bikin nyaman dan tidak kering di wajah.
Apabila Kawan Puan tertarik mendapatkan Invisimatte Blotting Powder yang viral di TikTok ini, maka bisa dibeli dengan harga mulai Rp540.000-an.
Baca Juga: Viral di TikTok Bisa Bikin Gigi Berkilau, Apa Itu Tooth Gem?
(*)