BERITA TERPOPULER WELLNESS: Sindrom Tourette yang Dialami Lewis Capaldi hingga Negeri Khayangan Hidden Gem Magelang

Maharani Kusuma Daruwati - Kamis, 2 Maret 2023
Lewis Capaldi alami sindrom tourette
Lewis Capaldi alami sindrom tourette Instagram @lewiscapaldi

Parapuan.co - Kawan Puan, berikut ini beberapa berita terpopuler dari kanal Wellness hari ini, Kamis (2/3/2023).

Mulai dari mengenal sindrom Tourette yang dialami Lewis Capaldi.

Hingga aktivitas di Negeri Khayangan yang jadi hidden gem Magelang.

1. Lewis Capaldi Alami Sindrom Tourette, Apa Itu? Kenali Gejalanya

Penampilan penyanyi Lewis Capaldi saat manggung di Frankfurt, Jerman kini tengah jadi perbincangan. Videonya saat bernyanyi di atas panggung pun viral di medsos.

Hal ini karena Lewis terlihat sesekali berhenti bernyanyi dan menggerak-gerakkan kepalanya.

Dari gerakan itu diketahui bahwa Lewis Capaldi mengalami Tourette Syndrome.

Apa itu Tourette Syndrome atau sindrom Tourette, seperti dialami oleh Lewis Capaldi?

Baca selengkapnya di sini >>

Baca Juga: Viral di TikTok, Lewis Capaldi Alami Tourette Syndrome Saat Manggung

2. Ampuh Jadi Obat Alami Batuk, Ini 5 Perawatan Rumahan yang Bisa Dicoba

Batuk adalah salah satu penyakit yang umum terjadi dan dialami semua orang.

Terlebih di saat musim hujan seperti ini. Cuaca yang dingin membuat banyak orang terserang batuk.

Perawatan terbaik untuk batuk akan bergantung pada penyebab yang mendasarinya.

Namun, jangan terburu membeli obat, Kawan Puan juga bisa mengatasinya dengan mengonsumsi obat alami batuk.

Sejumlah pengobatan rumahan obat alami batuk dapat membantu, seperti madu dan kumur air asin.

Berikut ini lima obat alami batuk yang bisa Kawan Puan coba.

Baca selengkapnya di sini >>

Baca Juga: Ini Dia 7 Obat Alami untuk Mengatasi Berbagai Gejala Pneumonia

3. 5 Aktivitas Seru di Negeri Khayangan yang Jadi Hidden Gem Magelang

Negeri Khayangan termasuk hidden gem di Kabupaten Magelang yang sayang untuk dilewatkan.

Sebab, destinasi ini punya panorama alam yang indah dari posisi ketinggian.

Lokasi Negeri Khayangan ada di Surodadi, Wonolelo, Kecamatan Sawangan, Kabupaten Magelang, Jawa Tengah.

Saat berkunjung ke hidden gem ini, ada berbagai aktivitas menarik yang bisa kamu lakukan. Apa saja?

Berfoto Ria

Saat mampir ke destinasi wisata ini jangan lupa berfoto ria ya, Kawan Puan.

Karena akan sangat disayangkan jika keindahan panorama alam di destinasi ini terlewatkan.

Uniknya, ada berbagai spot foto menarik yang disediakan oleh pengelola Negeri Khayangan yakni patung kuda sembrani hingga istana.

Baca selengkapnya di sini >>

Baca Juga: 4 Hidden Gem di Tokyo yang Wajib Dikunjungi, Ada Museum Seni Digital

(*)



REKOMENDASI HARI INI

Kampanye Akbar, Paslon Frederick-Nanang: Kami Sedikit Bicara, Banyak Bekerja