Selain buccal fat removal, treatment untuk area pipi yang bisa dicoba yakni buccal massage.
Dokter Andrew menjelaskan bahwa buccal massage dilakukan dengan cara pemijatan.
Ia menambahkan buccal massage tidak menggunakan jarum sama sekali, hanya tangan saja.
"Jadi ada pemijatan di area bibir dan bagian rongga mulut untuk membuat relaksasi dan menstimulasi di area sistem limfatik," ujar dr. Andrew.
Selain lebih rileks, buccal massage juga mengurangi garis-garis halus dan bagian rahang distimulasi supaya tidak tegang.
"Kualitas tidur pun semakin meningkat, karena kan saat tidur suka tense, suka kencang gitu ya. Jadi banyak aspek-aspek lain yang juga meningkat, selain dari bagian yang di-treatment," jelas dr. Andrew.
Ia menjelaskan bahwa ada teknik tertentu yang dilakukan saat buccal massage yakni harus sesuai dengan sistem dan anatomi wajah.
Baca Juga: Dokter Jelaskan Perawatan Body Aesthetic Jadi Pelengkap Program Diet