MUFFEST+ Road to IN2MOTIONFEST 2023 Jadi Ajang Cari Baju Lebaran

Anna Maria Anggita - Minggu, 5 Maret 2023
Konferensi Pers MUFFEST+ di The Westin, Jakarta (3/3/2023),  ajang untuk cari baju lebaran
Konferensi Pers MUFFEST+ di The Westin, Jakarta (3/3/2023), ajang untuk cari baju lebaran MUFFEST+

Parapuan.co - Menjelang Ramadan 2023, tentu banyak dari kita yang mulai mencari baju lebaran ya.

Tak perlu bingung, Kawan Puan bisa mendapatkan referensi baju lebaran dari perhelatan fesyen muslim tahunan terbesar di Indonesia, Muslim Fashion Festival (MUFFEST)+ yang pada tahun ini bersinergi dengan Indonesia International Modest Fashion Festival (IN2MOTIONFEST) untuk mengakselerasi terwujudnya Indonesia sebagai pusat fesyen muslim dunia.

MUFFEST+ Road to IN2MOTIONFEST 2023 akan menghadirkan rangkaian acara berupa Fashion Show karya 200 desainer dan Trade Show 150 brand, tentunya pagelaran ini bisa jadi ajang untuk mencari baju lebaran.

Selain acara tersebut, pagelaran yang akan diselenggarakan pada tanggal 7-10 Maret 2023 di Ballroom dan Denpasar Room The Westin Jakarta, ini juga menghadirkan International Guest Designers, MYDC (Modest Young Designer Competition), The Next Face 2023 Model Search, Talkshow, dan Seminar Fashion Trend Forecasting.

Konferensi Pers MUFFEST+ , Jumat (3/3/2023) di The Westin Jakarta
Konferensi Pers MUFFEST+ , Jumat (3/3/2023) di The Westin Jakarta MUFFEST+

Tema di MUFFEST+ Road to IN2MOTIONFEST 2023

MUFFEST+ Road to IN2MOTIONFEST mengangkat tema "Unlock Global Opportunities with
MUFFEST+".

Berdasarkan siaran pers dari MUFFEST, tema tersebut diusung dengan harapan MUFFEST+ Road to IN2MOTIONFEST memperkuat peran sebagai jendela dunia yang memperlihatkan perkembangan terkini industri fesyen muslim dan gaya hidup halal Indonesia.

Perhelatan kolaboratif ini juga berupaya untuk memperluas kiprah fesyen muslim
Indonesia di pasar global dan mewujudkan Indonesia sebagai sentra fesyen muslim dunia.

Baca Juga: Itang Yunasz Luncurkan Andalucia Garden, Hasil Kerja Sama dengan JNE

Koleksi yang Akan Ditampilkan 

Keseluruhan koleksi yang ditampilkan dalam MUFFEST+ 2023 meliputi ragam gaya busana muslim mulai dari:

- Konvensional

- Kontemporer

- Syar’i

Tentunya berbagai koleksi yang akan ditampilkan itu karta dari desainer kenamaan, antara lain Itang Yunasz, Deden Siswanto, Sofie, Hannie Hananto, TutyAdib, Irna La Perle, Nuniek
Mawardi, Monika Jufry, Ina Priyono, Rya Baraba, Kursien Karzai, AM by Anggiasari, Neera Alatas, Rosie Rahmadi, Najua Yanti, Opie Ovie, Irmasari Joedawinata, Novita Yunus, Barli Asmara, Dian Pelangi, Nada Puspita, hingga Restu Anggraini.

Selain itu, ada brand fashion lokal ikut ajang ini, di antaranya Jenahara Buttonscarves, Jenna&Kaia, Benang Jarum, kami., ZM Zaskia Mecca, Artkea Stripes & IKYK, Èl Abrar by Mihalul Abrar, Brilianto, MUDA, Zeta Privé, HijabChic, Aleza, Nadjani, Geulis, Aleabe Collection by Melly Goeslaw, Funky Kebaya, Roemah Kebaya Vielga, BT Batik Trusmi, dan NBRS.

Perlu diketahui, MUFFEST+ Road to IN2MOTIONFEST tahun ini sangat istimewa karean turut menampilkan koleksi yang mengangkat konsep modest wear.

Tak sampai di situ saja.  MUFFEST+ Road to IN2MOTIONFEST 2023 akan menghadirkan pula produk fesyen muslim Indonesia dengan menerapkan konsep sustainability dan mengoptimalkan pemanfaatan kekuatan sumber daya lokal.

Langkah tersebut berguna menggerakkan perekonomian lokal, di antaranya pemakaian wastra Nusantara sebagai keunggulan yang membedakan produk fesyen muslim Indonesia dengan negara lainnya untuk berkiprah di pasar global.

Baca Juga: Perjalanan Karier Amelia Rachim, Desainer Perhiasan Pemenang Kompetisi Dunia

(*)

Penulis:
Editor: Linda Fitria


REKOMENDASI HARI INI

Kampanye Akbar, Paslon Frederick-Nanang: Kami Sedikit Bicara, Banyak Bekerja