Baru Bayar Setengah Harga
Ibu satu anak ini mengaku kalau dirinya sudah membayar tiket konser BLACKPINK yang dibeli dari manajer temannya itu.
Untungnya, ia baru bayar setengah dari harga keseluruhan tiket tersebut.
"Udh bayar. Untung msh bayar setengah. Cuma tetep aja nyesek," ucapnya.
Gara-gara kena tipu, Audi Marissa harus mencari lagi tiket konser BLACKPINK kategori yang diinginkan.
Ia menginginkan empat tiket VIP konser BLACKPINK untuk akhir pekan ini.
Kategori tiket konser BLACKPINK yang diinginkan oleh Audi Marissa memang saat ini sudah habis terjual di tiket.com.
Oleh karena itu ia berusaha membelinya dari orang lain yang memang menjual tiket VIP BLACKPINK.
Baca Juga: Jadwal Penukaran Tiket Konser BLACKPINK BORN PINK di Jakarta