BERITA TERPOPULER TRENDING TOPIC: Lagu JKT48 hingga Konser BABY METAL

Linda Fitria - Kamis, 16 Maret 2023
JKT48
JKT48 Twitter/officialJKT48

Parapuan.co - Berikut ini sederet berita terpopuler di kanal Trending Topic, Kamis (16/3/2023).

Mulai dari konser BABY METAL hingga lagu bagu JKT48 yang viral.

Untuk lebih jelasnya, yuk simak ulasan berikut ini Kawan Puan.

1. BABY METAL dan SUGA BTS Bakal Gelar Konser di Lokasi yang Sama

BABY METAL akan segera menggelar konser di Jakarta, Indonesia.

Grup metal-idol asal Jepang ini rencananya akan menggelar konser pada 26 Mei di ICE BCD, Jakarta.

Adapun yang menarik, Jakarta menjadi pemberhentian pertama konser yang bertajuk BABY METAL WORL TOUR 2023.

Setelah Jakarta, BABY METAL akan menggelar tur di kota-kota lainnya, seperti:

- Bangkok pada 28 Mei 2023

Baca Juga: SUGA BTS Gelar Konser di Jakarta Selama Tiga Hari, Catat Tanggalnya!

- Hong Kong pada 31 Mei 2023

- Taipe pada 2 Juni 2023

- Kuala Lumpur pada 4 Juni 2023.

Jadwal konser BABY METAL ini diumumkan melalui unggahan Instagram @babymetal_official.

Baca selengkapnya

2. Lagi Viral, JKT 48 Rilis Lagu Baru Benang Sari, Putik, dan Kupu-Kupu Malam

Kawan Puan, baru-baru ini JKT48 baru saja merilis lagu dan video klip baru di YouTube.

Lagu baru JKT48 ini berjudul "Benang Sari, Putik, dan Kupu-Kupu Malam".

Lagu JKT48 berjudul "Benang Sari, Putik, dan Kupu-Kupu Malam" ini diketahui rilis pada 13 Maret 2023.

Baca Juga: Selain Zee Tampil Solo, Ini Fakta Menarik Konser JKT48 11 Anniversary Concert

Selain merilis lagu, JKT48 juga merilis special performance yang dibawakan lima member yakni Marsha, Mythe, Kathrina, Freya, dan Ashel.

Menariknya, video special performance JKT48 ini beda dari konsep yang biasa mereka bawakan.

Dalam video itu, JKT48 tampil mengusung nuansa Timur Tengah.

Mereka tampil memakai busana nuansa merah dan juga putih.

Sayangnya, setelah merilis lagu tersebut, banyak WOTA atau fans JKT48 yang melayangkan kritik.

Menurut mereka, konsep lagu yang dibawakan JKT48 terlalu sensitif dan berbahaya.

Baca selengkapnya

3. Reuni, Park Hyung Sik dan Park Shin Hye Bakal Main Drakor Doctor Slump

Aktor Korea Selatan Park Hyung Sik dikonfirmasi akan membintangi drakor berjudul Doctor Slump.

Baca Juga: Fakta Menarik Drakor The Heirs, Ada Lee Min Ho dan Park Shin Hye

Yang menarik, Park Hyung Sik akan kembali beradu akting dengan Park Shin Hye.

Artinya, drama Korea Doctor Slump menjadi reuni antara Park Hyung Sik dan Park Shin Hye setelah 10 tahun.

Sebelumnya, keduanya pernah terlibat dalam drakor The Heirs di tahun 2013 lalu.

Doctor Slump sendiri merupakan drama Korea yang mengangkat genre komedi romantis.

Karakter Park Hyung Sik

Melansir dari laman Soompi, Park Hyung Sik memerankan karakter Yeo Jung Woo.

Ia adalah seorang ahli bedah plastik yang mengalami pasang surut kehidupan.

Setelah menjadi siswa terbaik di sekolah, Yeo Jung Woo melanjutkan pendidikannya di bidang kedokteran.

Baca selengkapnya

Baca Juga: Bikin Penasaran, Anak Park Shin Hye dan Choi Tae Joon Disebut sebagai Bayi Terganteng

(*)

Penulis:
Editor: Linda Fitria


REKOMENDASI HARI INI

6 Bahan Alami untuk Membantu Mengatasi Masalah Biang Keringat