Parapuan.co - Kawan Puan, ini dia rekomendasi tayangan Ramadan 2023 yang bisa kamu tonton di televisi.
Tayangan Ramadan 2023 di televisi ini tentu akan menemani kamu di waktu sahur dan berbuka.
Kira-kira apa saja rekomendasi tayangan Ramadan 2023 di televisi?
Mengutip dari Kompas.com, yuk, kita simak lengkapnya!
Rekomendasi tayangan Ramadan 2023 di televisi yakni Aku Bukan Ustazah.
Aku Bukan Ustazah merupakan serial yang dibintangi oleh Maizura dan Riza Syah. Serial ini akan tayang 23 Maret 2023 di RCTI.
Aku Bukan Ustazah menceritakan tentang Farah (Maizura) yang berusaha melupakan masa lalunya.
Farah mencoba menjadi pribadi yang lebih baik.
Baca Juga: Sinopsis Series Arab Maklum di Vision+, Tayangan Ramadan 2023
Di sisi lain, Farah masih mendapatkan pandangan negatif orang orang-orang di lingkungannya.
2. Para Pencari Tuhan Jilid 16
Selanjutnya ada serial Para Pencari Tuhan Jilid 16.
Serial ini merupakan lanjutan dari tayangan legendaris dengan judul sama sejak 2007 lalu.
Di musim ke-16 ini, serial Para Pencari Tuhan menceritakan tentang empat orang anak punk yakni King, Cupli, Gembel, dan Dobleh.
Mereka berempat sedang mempelajari agama Islam.
Keempat anak muda ini akan dibimbing oleh Bang Jack, Pak Jalal, dan Bang Galak.
Rencananya, serial Para Pencari Tuhan Jilid 16 akan tayang pada 23 Maret 2023 di SCTV setiap hari pukul 02.30 WIB.
Baca Juga: Sinopsis Series Sajadah Panjang: Sujud dalam Doa, Jadi Tontonan Ramadan 2023
3. Amanah Wali 7
Selanjutnya ada Amanah Wali 7 yang akan mulai tayang 23 Maret 2023 pukul 02.30 di RCTI.
Sinetron yang ditayangkan sejak 2017 ini telah memasuki musim ketujuh.
Hal yang menarik adalah sinetron ini masih tetap diperankan oleh para personel band Wali.
Di musim ketujuh ini akan ada wajah baru yakni Epy Kusnandar.
Di Amanah Wali 7, Epy Kusnandar akan diceritakan sebagai seorang laki-laki yang kecewa terhadap Tuhan.
Nah Kawan Puan, itu tadi rekomendasi tayangan Ramadan 2023 di televisi.
Mulai dari Aku Bukan Ustazah hingga Amanah Wali 7.
Jadi, mana nih yang sudah Kawan Puan nantikan penayangannya?
Baca Juga: 4 Rekomendasi Sinetron Ramadan 2022 Tayang di TV, Ada Komedi Billy Syahputra
(*)