Parapuan.co - Ada beragam tayangan Ramadan 2023 yang bisa Kawan Puan tonton di layanan OTT Vidio, salah satunya series Sajadah Panjang: Sujud Dalam Doa.
Series Sajadah Panjang: Sujud Dalam Doa merupakan kelanjutan Sajadah Panjang yang tayang tahun 2021 di Maxstream.
Oleh karena melanjutkan kisah dari musim pertama, series Sajadah Panjang: Sujud Dalam Doa masih mengusung pemain yang sama.
Pemeran dari keluarga Andhika yang jadi pusat cerita masih aktor dan aktris yang berperan di series Sajadah Panjang tahun 2021.
Sempat vakum hampir dua tahun dari musim pertama, para pemeran karakter series Sajadah Panjang: Sujud Dalam Doa ternyata memiliki chemistry yang kuat.
Mereka langsung seperti keluarga dan karakter yang diperankan dalam Sajadah Panjang: Sujud Dalam Doa saat proses reading.
Hal tersebut diungkapkan oleh sutradara Sajadah Panjang: Sujud Dalam Doa, Sondang Pratama dalam press conference di CGV FX Sudirman, Jakarta, Jumat, (24/3/2023).
"Yang spesial adalah, setelah vakum hampir dua tahun, satu yang paling saya khawatirkan adalah chemistry. Cuma ketika pas sudah ketemu waktu reading, sudah langsung kayak keluarga Andhika berkumpul lagi," ucap Sondang Pratama.
Alhasil, sang sutradara pun tak mengkhawatirkan chemistry para pemeran keluarga Andhika meski ada jeda hampir dua tahun dari series musim pertama.
Baca Juga: Sinopsis Series Sajadah Panjang: Sujud dalam Doa, Jadi Tontonan Ramadan 2023
Berikut daftar pemain series Sajadah Panjang: Sujud Dalam Doa:
1. Donny Alamsyah sebagai Andhika.
2. Cut Mini sebagai Aida.
3. Arbani Yasiz sebagai Arya.
4. Hasyakyla Utami sebagai Adinda.
5. Rafi Sanjaya sebagai Ariel.
6. Annisa Kaila sebagai Aisyah.
7. Fay Nabila sebagai Nala.
Baca Juga: Tayangan Ramadan 2023, Ini 4 Fakta Menarik Series Induk Gajah
8. Rizky Hanggono sebagai Bram.
9. McDanny sebagai Juned.
10. Davina Karamoy sebagai Renata.
11. Woshella sebagai Juju.
12. Dian Sidik sebagai Tyo.
Sajadah Panjang: Sujud Dalam Doa menceritakan keluarga Andhika saat sosok ayah yang diperankan oleh Donny Alamsyah sakit dan tidak bisa bekerja.
Sosok ibu yang diperankan oleh Cut Mini akhirnya mengambil kendali keluarga sebagai tulang punggung pencari nafkah serta mengurus keempat buah hatinya.
Keluarga Andhika memiliki empat orang anak yakni Arya, Adinda, Ariel, dan Aisyah yang masing-masing punya cerita kehidupan.
Sajadah Panjang: Sujud Dalam Doa tayang di Vidio mulai tanggal 25 Maret 2023, bisa kamu tonton sebagai tayangan Ramadan.
Serial ini memiliki total 8 episode dengan 3 episode pertama sudah dirilis bersamaan di tanggal 25 Maret 2023.
Baca Juga: Cut Mini Jelaskan Sosok Ibu di Series Sajadah Panjang: Sujud Dalam Doa
(*)