Pertama Kali ke Australia Barat? ini 5 Rekomendasi Wisata yang Harus Dikunjungi

Maharani Kusuma Daruwati - Minggu, 26 Maret 2023
Kota Perth, salah satu destinasi wisata Australia Barat
Kota Perth, salah satu destinasi wisata Australia Barat Dok. Tourism Western Australia

2. Bersantai Sejenak di Fremantle

Berjarak sekitar 40 menit dari Perth dan bisa dijangkau dengan mobil serta kereta api, Fremantle merupakan kota kecil artistik yang menjadi pilihan destinasi warga lokal Perth ketika akhir pekan panjang (long weekend) karena masih menyimpan keindahan gaya arsitektur klasik yang terpadu sempurna dengan berbagai akomodasi hotel butik cantik.

Fremantle menawarkan kemudahan berjalan kaki santai sembari meresapi kemajemukan kesenian karya seniman lokal yang mempercantik kota tersebut.

Salah satu daya tarik utama Fremantle adalah Fremantle Weekend Market yang terletak di bangunan bergaya klasik jaman Victoria, serta menaungi sekitar 150 usaha lokal yang aktif berjualan setiap hari Jumat, Sabtu, dan Minggu.

3. Destinasi Wisata Kuliner di Busselton

Busselton adalah sebuah kota di ujung barat daya Australia Barat.

Kota ini terkenal dengan pantainya yang terlindung dan humpback whale musiman.

Kunjungan ke Busselton makin mempesona dengan pengalaman menjelajahi bentangan pantai di Cape Naturaliste Lighthouse Park, kunjungan ke mercusuar historis Cape Naturaliste Lighthouse, jelajahi berbagai produk lokal di Origins Market, menikmati sajian minuman anggur di Aravina Estate, rasakan pengalaman kuliner bercita rasa tinggi di atas kapal pesiar bersama Sea West, South West Cruise, atau ikut tur jelajah kuliner spesial bersama Forage Safaris yang mengajak berkenalan dengan perkebunan anggur, pengusaha minyak olive, dan penghasil produk coklat.

Baca Juga: 3 Destinasi Wisata Alam Terbuka di Australia Barat, Cocok untuk Liburan Bareng Keluarga



REKOMENDASI HARI INI

Komnas Perempuan Buka Lowongan Kerja Staf Unit Pengaduan, Ini Syaratnya