Parapuan.co - Ada tiga topik menarik yang masuk dalam daftar Berita Terpopuler Fashion dan Beauty hari ini.
Mulai dari rekomendasi baju lebaran nyaman hingga harga tas Celine milik Lisa BLACKPINK.
Ada pula tentang alasan perempuan pakai pinjol untuk beli barang fashion dan perawatan diri, yang masih ramai diperbincangkan.
Ini dia tiga berita terpopuler fashion dan beauty yang menarik untuk diketahui.
1. Nyaman di Hari Raya, Ini Rekomendasi Baju Lebaran untuk Dewasa hingga Anak-Anak
Bukan hanya outfit yang modis, pilihan baju lebaran juga perlu terasa nyaman dikenakan di Hari Raya.
Pasalnya, baju lebaran yang dipakai seharian tentunya akan terasa enak dikenakan jika menggunakan material yang nyaman.
Untuk baju lebaran yang nyaman, ada rekomendasi outfit Idulfitri yang bisa Kawan Puan pilih dari UNIQLO.
Brand retail asal Jepang ini menghadirkan koleksi LifeWear yang mengutamakan kenyamanan, namun tetap memiliki desain yang stylish untuk segala acara, termasuk momen istimewa di Idulfitri 2023.
Baca Juga: Ini 5 Jenis Bulu Mata Palsu, untuk Riasan Mata Natural hingga Dramatis
Ini rekomendasi baju lebaran untuk dewasa hingga anak-anak yang nyaman dipakai Hari Raya, dengan klik tautan berikut ini.
2. Jadi Global Ambassador, Ini Koleksi dan Harga Tas Celine Milik Lisa BLACKPINK
Lisa BLACKPINK didapuk menjadi global ambassador Celine sejak tahun 2020.
Sejak itu, Lisa pun kerap mengenakan outfit dari rumah mode asal Prancis tersebut.
Bahkan, Lisa BLACKPINK kerap disebut 'Celine berjalan' oleh para penggemarnya.
Dan salah satu yang mencuri perhatian adalah tas-tas dari rumah mode Celine yang kerap dipakainya dalam berbagai macam acara.
Ini dia koleksi dan harga tas Celine milik Lisa BLACKPINK yang memiliki berbagai macam gaya yang stylish, dengan klik tautan berikut ini.
3. Perempuan Pakai Pinjol untuk Beli Barang Fashion dan Perawatan Diri, Ini Alasannya
Perempuan adalah kelompok yang cukup banyak menggunakan pinjaman online (pinjol).
Baca Juga: 5 Jenis Kain Ini Sebaiknya Tak Dipakai Bayi, Orang Tua Wajib Tahu!
Berdasarkan riset bertajuk Perilaku Perempuan Indonesia terhadap Pinjaman Online (Pinjol) yang dilakukan PARAPUAN, ada banyak alasan perempuan menggunakan pinjol.
Mulai dari membutuhkan dana tambahan (79 persen), terlilit utang (21 persen), ingin memiliki barang tertentu secepatnya (20 persen), tergiur promo menarik (18 persen) hingga terpapar iklan barang di e-commerce (10 persen).
Walau sebagian besar perempuan menggunakan pinjol untuk membeli bahan makanan (41 persen), membayar utang (33 persen) hingga modal usaha atau bisnis (31 persen), namun ada temuan menarik lainnya di riset ini.
Ternyata, responden perempuan yang menggunakan pinjol juga memakainya untuk membeli barang fashion (14 persen) dan perawatan diri (13 persen).
Klik tautan berikut ini untuk tahu alasan perempuan memakai pinjol untuk beli barang fashion dan perawatan diri.
(*)