2. Berbagi Lebih Mudah dan Amanah dengan Bank Jago Melalui Jago Amal
Dalam riset yang dipaparkan oleh Bank Jago, Indonesia menjadi negara di urutan pertama sebagai negara paling dermawan. Selain itu, 8 dari 10 masyarakat Indonesia juga berdonasi uang tiap tahunnya, Kawan Puan.
Bahkan dari riset yang diselenggarakan oleh Bank Jago di tahun 2021/2022, 60 persen target market digital syariah memerlukan fitur zakat mengingat berbagi sangat penting.
Menurut Head of Sharia Business Bank Jago, Waasi B. Sumintardja, masyarakat merasa harus membayar zakat karena menjalankan perintah agama dan keinginannya berbuat baik.
"Sayangnya saat berbagi, mencari tempat yang amanah dan pembayaran mudah menjadi tantangan bagi masyarakat," ujar Waasi saat ditemui di launch Jago Amanah pada Rabu (5/4/2023).
Dalam launching yang diselenggarakan di Menara BTPN, Jakarta, turut hadir pula Rendi Septyan, Digital Funding and Online Global Relationship Div Head Rumah Zakat. Ada pula Rizaludin Kurniawan, Pimpinan BAZNAS Bidang Pengumpulan BAZNAS dan Ahmad Faqih Syarafaddin, GM Penghimpunan ZIS Dompet Dhuafa.
Berbagai Kemudahan Jago Amal
Tidak hanya menemui tantangan di atas, nasabah saat berbagi juga mempertimbangkan beberapa aspek penting.
Baca Juga: 7 Keunggulan Deposito Jago Syariah, Bisa Jadi Investasi Ramadan 2023