Biasanya wisatawan yang mampir ke hidden gem Kampung Todo akan mempelajari sejarah Kerajaan Todo, bentuk rumah, hingga menyaksikan pemandangan alam.
Kampung Adat Todo ini berlokasi di Desa Todo, Kecamatan Satar Mese Barat, Kabupaten Manggarai, Provinsi Nusa Tenggara Timur.
2. Kampung Adat Ruteng Puu
Rekomendasi tempat wisata berikutnya ialah Kampung Adat Ruteng Puu yang berlokasi di Kota Ruteng, Ibu Kota Kabupaten Manggarai.
Jika berangkat dari Kota Ruteng, Kawan Puan bisa ke kampung yang jadi pusat peradaban dan budaya Manggarai dalam 10 menit saja.
Serunya, wisatawan yang datang ke Kampung Adat Ruteng Puu akan disambut oleh tetua adat setempat sebagai penjaga warisan nenek moyang orang Manggarai.
Di bagian tengah Kampung Adat Ruteng Puu terdapat compang besar.
Baca Juga: 5 Tips Berkunjung ke Hidden Gem Museum Sasmitaloka Pahlawan Revolusi