3. Cukupi Kebutuhan Cairan Tubuh
Rasa kantuk saat berpuasa memang sulit terhindarkan karena tubuh akan mengalami kekurangan cairan akibat tak minum seharian.
Nah dalam sehari, kebutuhan air minum manusia adalah 2-3 liter atau setara dengan sekitar 8 gelas sehari.
Agar kamu terhindar dari rasa kantuk saat berpuasa, cobalah jadwal minum 2 gelas saat berbuka, 4 gelas di malam hari, dan 2 gelas saat sahur.
Perlu diperhatikan, hindari konsumsi minuman seperti kopi dan soda di antara waktu berbuka dan sahur karena justru dapat membuat tubuh lemas dan semakin mengantuk ketika berpuasa.
4. Tidur Cukup
Pastikan jangan sampai waktu tidur selama bulan Ramadan menjadi kurang dari 4 jam setiap harinya.
Buatlah suasana kamar menjadi nyaman untuk tidur dengan mengatur penerangan yang lebih redup serta suhu ruangan menjadi lebih sejuk setiap sebelum tidur.
5. Hindari Makan Terlalu Banyak
Hindari makan terlalu banyak baik ketika berbuka karena justru membuat tubuh menjadi lemas dan mudah mengantuk.
Untuk menjaga makan agar tak berlebihan ketika berbuka, diffuse Beyondly Ignite Up Blend Essential Oil dengan kandungan Clove Bud, Lemon, Cinnamon Bark, Peppermint, dan Nutmeg Essential Oil 30 menit sebelum berbuka puasa.
Baca Juga: Dampak Buruk Tidur Terlalu Lama Saat Puasa, Awas Bisa Sakit Kepala
(*)