b) Siram secara menyeluruh, kemudian tutup pot dengan kantong plastik bening dan lubangi.
c) Letakkan pot tanaman hias di atas nampan yang berisi batu-batu kecil yang sudah diisi pula dengan air.
Cara ini akan membantu meningkatkan kelembapan tanaman dan mencegah busuk akar.
d) Pindahkan tanaman hias yang cenderung suka air (kelembapan) ke tempat yang lembap, semisal kamar mandi.
e) Buatlah sistem penyiraman otomatis dengan memasang sumbu kapiler atau botol kosong.
Caranya dengan merendam salah satu sisi sumbu ke dalam botol berisi air, lalu letakkan sisi sumbu yang lain ke pot tanaman.
f) Terakhir, hubungi tetangga dekat atau anggota keluarga untuk membantu menyiram tanaman jika kamu memperpanjang masa liburan.
Nah, sekarang Kawan Puan tidak perlu lagi khawatir meninggalkan tanaman hias karena ada tips di atas yang bisa kamu praktikkan.
Selamat mencoba!
Baca Juga: 3 Rekomendasi Tanaman Hias yang Bisa Menyejukkan Rumah, Ada Aglonema
(*)