Mengingat ramainya pengunjung pada libur Lebaran 2023, tentu banyak hotel/penginapan yang menawarkan diskon khusus.
Nah, cari hotel tersebut sehingga kamu akan lebih mudah menerapkan tips hemat pergi staycation.
3. Buat Anggaran Harian
Apabila kamu staycation selama lebih dari satu hari, buatlah anggaran per harinya.
Mulai dari ongkos sarapan jika tidak disediakan di penginapan, biaya berkunjung ke tempat wisata, dan sebagainya.
4. Bawa Bekal Makanan Sendiri
Opsi lainnya, kamu bisa membawa makanan sendiri untuk dimakan bersama di tempat staycation tujuan.
Namun, tentunya makanan yang dibawa sebaiknya yang tidak mudah basi dan bisa dihangatkan kembali.
Selain makanan berat, bisa juga dengan tips cermat membawa camilan sendiri agar tidak banyak jajan begitu berada di lokasi menginap dan tempat wisata.