Viral di TikTok soal Pertanyaan Kapan Punya Anak, Atasi Pakai Cara Ini

Kinanti Nuke Mahardini - Rabu, 19 April 2023
Cara menjawab pertanyaan kapan punya anak yang viral di TikTok
Cara menjawab pertanyaan kapan punya anak yang viral di TikTok Prostock-Studio

Parapuan.co - Viral di TikTok netizen yang mulai pusing harus memikirkan jawaban apa saat ditanya pertanyaan basa-basi Lebaran 2023 nanti. 

Dalam beberapa video viral di TikTok, netizen bahkan sudah menyiapkan banner jenaka seperti 'Tidak menerima pertanyaan kapan', dan masih banyak lagi. 

Salah satu yang jadi kekhawatiran netizen hingga viral di TikTok ialah pertanyaan 'Kapan memiliki buah hati'. 

Terutama bagi pasangan muda, ini menjadi momok menakutkan. Selain membuat tak nyaman, pertanyaan tersebut juga mungkin menyakitkan hati bagi beberapa orang. 

Maksudnya, bagi mereka yang berjuang memiliki anak, pertanyaan tersebut tentu akan menjadi sangat menyakitkan. 

Mengapa Pertanyaan Tersebut Terlontar? 

Dilansir dari Verywellfamily, pertanyaan tersebut bisa jadi hanya pertanyaan basa-basi seseorang. 

Seseorang tidak bermaksud menyakitimu, justru mereka ingin mencoba berbicara denganmu. 

Lucille Keenan, MS, PsyD, seorang psikolog klinis di Raleigh, NC, yang berspesialisasi dalam masalah kesuburan dan kesehatan reproduksi, mengatakan bahwa beberapa orang terkadang tidak menyadari. 

Baca Juga: Viral di TikTok Modifikasi Mobil untuk Mudik, Waspadai Ini Bahayanya

Mereka tidak menyadari bahwa 'Kapan punya anak' adalah pertanyaan pribadi yang mungkin menimbulkan sakit hati. 

Meski begitu, ada beberapa orang yang bertanya atas dasar egois. Seorang ibu atau ayah mungkin tak sabar menjadi kakek atau nenek sebelum tutup usia. 

Padahal perlu dicatat bahwa bukan tanggung jawabmu untuk 'memberikan' tonggak hidup ini kepada mereka.

Merasa Tak Nyaman Itu Wajar

Masih dilansir dari sumber yang serupa, kamu merasa defensif atau tak nyaman adalah hal normal. 

Kamu sama sekali tak bersalah jika kamu merasa tersinggung dengan perkataan mereka, sebab pada dasarnya pertanyaan tersebut pribadi. 

Bagi mereka yang childfree ini mungkin pertanyaan pribadi yang tak menyakitkan. 

Sebaliknya bagi mereka yang memiliki masalah medis, pertanyaan ini hanya akan memberikan rasa sakit. 

Baca Juga: Viral di Tiktok Arti dan Makna Ungkapan Minal Aidin Wal Faizin

Bagaimana Cara Mengatasinya? 

Ada beberapa cara yang bisa dilakukan apabila kita tak nyaman dengan pertanyaan tersebut, salah satunya mengganti topik pembicaraan. 

Saat seseorang bertanya tentang buah hati, kamu bisa langsung menjawab dengan kalimat sopan seperti 'Doakan, ya. Eh, bagaimana kantormu? Tempatku banyak pengurangan'. 

Selain itu, kamu juga diperbolehkan untuk tidak menjawab pertanyaan yang diberikan. 

Beberapa hal yang bisa kamu lakukan ialah tersenyum atau berpura-pura tidak mendengarkan dan bergegas pergi dari sana. 

Sesekali, kamu juga boleh menyatakan tak nyaman dengan pertanyaan tersebut. 

Kamu boleh mengatakan bahwa 'Duh, aku kurang nyaman ditanya seperti itu. Boleh ganti topik?'. 

Jawaban seperti 'Aku tak mau membahas masalah itu sekarang' juga boleh dilontarkan. 

Jadi, jangan takut lagi untuk kumpul keluarga di Lebaran ini. Siapkan jawaban cerdas dan semangat, Kawan Puan!

Baca Juga: Syarat dan Cara Nikah di KUA, Tidak Sesederhana Pasangan Viral di TikTok

(*)



REKOMENDASI HARI INI

Kampanye Akbar, Paslon Frederick-Nanang: Kami Sedikit Bicara, Banyak Bekerja