Viral di TikTok Pakai Skincare dengan Cara Ditepuk Keras, Ini Kata Ahli

Citra Narada Putri - Jumat, 21 April 2023
Cara pakai skincare yang viral di TikTok.
Cara pakai skincare yang viral di TikTok. (Dok. TikTok @thatsotee)

Hal ini dikarenakan cara memakai skincare dengan metode ditepuk hanya akan membuat kulit iritasi dan kemerahan. 

Menanggapi tips skincare yang viral di TikTok tersebut, dokter kecantikan Kamila Jaidi melalui akunnya @kamilajaidi pun memberikan komentar. 

Menurut Kamila Jaidi, pernyataan pemilik akun @thatsotee tentang cara pakai skincare dengan ditepuk bisa memperlancar peredaran darah dinilai kurang efektif. 

@kamilajaidi #stitch with @thatsotee pake skincare di tepuk2 apakah lebih efektif?? Yuk kita bahas! #tipsbuatkamu #serunyabelajar #belajarskincare #tanyadokter #tanyadokterkamila #skincareroutine #skincaretips #belajarskincarebarengdokterkamila ♬ original sound - Kamila Jaidi

"Padahal pembuluh darah itu lokasinya di dalem, enggak akan ngefek mau kamu tepuk-tepuk sampe kena pembuluh darah," ujarnya dalam video tersebut. 

Kecuali, seperti ditambahkan olehnya, jika melakukan perawatan kecantikan yang menggunakan jarum.

Menurut Kamila Jaidi, cara memakai skincare dengan metode ditepuk atau slap memiliki beberapa kekurangan. 

Skincare yang digosok terlebih dahulu di telapak tangan sebelum diaplikasikan ke wajah, seperti yang dilakukan oleh @thatsotee, membuat produk justru mudah habis.

Hal ini dikarenakan produk justru akan menyerap ke telapak tangan alih-alih ke kulit wajah. 

Selain itu, Kamila Jaidi juga mewanti-wanti tips kecantikan yang populer di TikTok ini terhadap pemilik kulit sensitif. 

Baca Juga: Jadi Barang Bukti, Ternyata Segini Harga Sepatu Louis Vuitton yang Viral di TikTok

Ia pun membenarkan bahwa jika cara mengaplikasikan skincare dengan cara ditepuk keras pada kulit wajah yang sensitif justru akan membuatnya jadi kemerahan.

"Dari sudut pandang saya, (tips kecantikan ini) mubazir dan enggak gentle," ujar Kamila Jaidi dalam videonya. 

Jadi, apakah Kawan Puan tertarik untuk mencoba tips pakai skincare dengan cara ditepuk keras yang viral di TikTok tersebut?

(*)

@cerita_parapuan Selain bawa obat-obatan pas mudik, skincre jug wajib banget kamu bawa, ya! #skincaremudik #mudik #mudiklebaran #lebaran #lebaran2023 #SerunyaLebaranbareng ♬ cupid - bae



REKOMENDASI HARI INI

Rentan Iritasi dan Ruam, Begini Cara Menjaga Kulit Sensitif Bayi