Parapuan.co - Setelah Kawan Puan bertengkar dengan pasangan, wajar jika kamu ingin melupakan semuanya.
Salah satu dari kamu dan pasangan mungkin mencoba melupakannya; saling mendiamkan pasangan untuk beberapa saat; atau bersikap seolah tidak terjadi apa-apa.
Apa pun yang selama ini kamu dan pasangan lakukan setelah bertengkar, barangkali semua sikapmu sebaiknya tidak dilakukan.
Untuk mengetahui hal-hal yang boleh dan tidak boleh dilakukan setelah bertengkar, simak penjelasan seperti dilansir dari Marriage berikut ini!
Tiga Hal yang Tidak Boleh Dilakukan setelah Bertengkar
1. Jangan Bersikap Dingin pada Pasangan
Kamu mungkin butuh ruang karena merasa sakit hati dan terluka setelah cekcok dengan pasangan.
Akan tetapi, bersikap dingin justru akan memperburuk keadaan dan bisa saja menimbulkan konflik baru.
2. Jangan Memberi Tahu Orang Lain atau Mengunggah Masalahmu di Media Sosial
Baca Juga: Curhat di Media Sosial Tunjukkan Kondisi Komunikasi dengan Pasangan
Meskipun curhat tidak dilarang, tetapi penting untuk merahasiakan beberapa hal dari orang-orang tertentu.
Namun, pastikan kamu menyimpannya sebagai rahasia dan tidak curhat masalah rumah tangga kepada orang lain.
Hindari pula mengunggah tentang pertengkaran yang baru kamu alami di media sosial.
3. Jangan Mengingat Topik Cekcok untuk Disinggung Lagi di Masa Mendatang
Pasangan bisa saja mengatakan hal-hal yang menyakitkan saat bertengkar hari ini, minggu depan, bahkan sepuluh tahun mendatang.
Tapi hal demikian bukanlah sikap yang tepat. Kamu tidak boleh menyinggung soal pertengkaran yang sudah usai untuk dibahas lagi di lain waktu.
Tiga Hal yang Harus Dilakukan setelah Bertengkar
1. Pastikan Kamu Meminta Maaf kepada Pasangan
Usai bertengkar dengan pasangan, meminta maaflah, terlebih jika kamu mengatakan sesuatu yang menyakitkan padanya.
Baca Juga: Hindari 3 Kesalahan Ini saat Meminta Maaf di Momen Lebaran 2023
Luangkan waktu sejenak untuk mengatakan pada pasangan betapa kamu menyesal, dan berjanjilah tidak akan mengulanginya lagi.
2. Tawarkan pada Pasangan Jika Mereka Ingin Sendiri Dulu
Berikan ruang pada pasangan, tetapi tanyakan dulu apakah ia ingin dibiarkan sendiri untuk beberapa saat.
Pada saat seperti ini, pastikan kamu mencari tahu apa yang pasangan butuhkan setelah pertengkaran terjadi.
Siapa tahu ia sekadar ingin kamu temani atau berada di ruangan yang sama, bahkan meski tanpa mengobrol sekali pun.
3. Lakukan Sesuatu yang Baik kepada Pasangan
Lakukan lebih banyak lagi kebaikan kecil kepada pasangan untuk menunjukkan rasa sayangmu, semisal:
- Membuatkan kopi atau makan malam yang enak.
- Memuji pasangan atau membelikan hadiah kecil dan sederhana.
Kurang lebih, itulah hal-hal yang boleh dan tidak boleh dilakukan setelah bertengkar.
Semoga berguna dan menambah wawasan ya, Kawan Puan!
Baca Juga: Hubungan Suami Istri Bisa Renggang, Ini Kesalahan yang Perlu Dihindari saat Bertengkar
(*)