Parapuan.co - Tak terasa seberantar lagi Met Gala 2023 akan segera digelar.
Met Gala 2023 ini nantinya akan berlangsung pada 1 Mei 2023 di New York.
Bagi kamu yang masih asing dengan Met Gala 2023, acara ini merupakan ajang penggalangan dana untuk Metropolitas Museum of Art Costume Institute.
Meskipun awalnya menjadi acara penggalangan dana, Met Gala juga dikenal publik sebagai ajang fashion dunia.
Kali ini, Met Gala 2023 mengusung tema "Karl Lagerfeld: A Line of Beauty".
Karl Lagerfeld sendiri merupakan desainer ternama dan pemilik merek fashion Karl Lagerfeld.
Namun pada 2019 lalu Karl Lagerfeld meninggal dunia.
Nantinya, para tamu undangan akan menggunakan dress code in honor of Karl.
Nah, bicara tentang Met Gala 2023, ada beberapa hal yang perlu kamu ketahui.
Termasuk biaya yang harus dikeluarkan untuk pergi ke Met Gala.
Baca Juga: Tas Mini Lady Dior yang Pernah Dipakai Putri Diana Dibuat Kembali, Harganya Fantastis
Harga Tiket Met Gala 2023
Dilansir dari Independent, di tahun ini harga untuk menghadiri acara tersebut telah naik.
Tahun ini biaya tiket Met Gala 2023 per orang mencapai 50.000 dolar Amerika atau sekitar Rp735.137.500.
Padahal di tahun 2018 lalu, harga tiket Met Gala sebesar 30.000 dolar Amerika atau Rp441.097.500.
Sementara di tahun 2019, tiket Met Gala sebesar 35.000 dolar Amerika atau sekitar Rp514.613.750.
Sebelum sepopuler sekarang, harga yang harus dibayarkan untuk Met Gala jauh lebih murah.
Di tahun 1970-an hingga 1980-an, harga satu tiket paling rendah adalah 1.000 dolar Amerika.
Seiring berjalannya waktu, kenaikannya pun tidak terlalu signifikan.
Baca Juga: Sambut Ulang Tahun ke-35, Ini Gaya Paling Ikonik Blake Lively di Met Gala
Para selebriti hanya perlu membayar 3.500 dollar Amerika untuk menghadiri Met Gala 2001 atau sekitar Rp51.459.625.
Namun, meskipun tiketnya kini mencapai 50.000 dolar Amerika, ini tidak berarti para selebriti harus membayar mahal tiket tersebut.
Desainer lah yang biasanya membeli meja untuk acara tersebut dan memilih para selebriti untuk hadir.
Sejarah Met Gala
Tak sedikit pula yang penasaran dengan bagaimana sejarah Met Gala.
Met Gala sendiri pertama kali diadakan pada tahun 1946.
Mulanya, Met Gala didirikan untuk membiayai departemen kostum di Metropolitan Museum of Art, New York, yang bernama Costume Institute.
Namun sistem penggalangan dana bertajuk pameran seperti yang kita ketahui sekarang baru diimplementasikan di tahun 1948 ketika Eleanor Lambert, seorang pemerhati dan humas fashion, menggelar sebuah acara penggalangan dana untuk Costume Institute.
Selanjutnya di tahun 1972, Diana Vreeland, menjadi salah satu konsultan untuk Costume Institute setelah meninggalkan Vogue dengan jabatan editor majalah.
Vreeland adalah orang yang cukup berjasa bagi sejarah Met Gala.
Keputusannya tepat dengan mengimplementasikan tema yang menarik di setiap perayaan Met Gala sehingga menarik minat para selebriti, bukan hanya orang-orang industri mode dan sosialita.
Baca Juga: Ripley Bantah Kim Kardashian Telah Merusak Gaun Marilyn Monroe
(*)