5 Jenis Tirai Ini Buat Rumah Terasa Lebih Sejuk saat Cuaca Panas

Arintha Widya - Kamis, 4 Mei 2023
Jenis tirai yang membuat rumah terasa sejuk
Jenis tirai yang membuat rumah terasa sejuk Pexels.com

Parapuan.co - Salah satu cara menyejukkan ruangan saat cuaca panas adalah mengganti tirai.

Tirai biasanya dipasang di jendela untuk menghalau sinar matahari, tetapi bila tak dibuka tirai juga bisa membuat suhu dalam rumah menjadi panas. 

Maka itu, jenis tirai perlu diperhatikan supaya rumah kamu tidak makin panas ketika udara di luar ruangan tinggi.

Kalau begitu, jenis tirai seperti apa yang bisa membuat rumah terasa lebih sejuk saat cuaca panas?

Berikut penjelasannya seperti dilansir dari Hunker via Kompas.com

1. Tirai Bernuansa Putih

Tirai berwarna putih umumnya terbuat dari bahan padat, semisal kayu dan vinil.

Karena bahan kayu atau vinil tebal, tirai jenis ini bisa membantu menghalau udara panas agar tidak masuk ke dalam ruangan.

Bilah tirai dapat menutup sepenuhnya sehingga sinar matahari terhalang dan membuat suhu di dalam rumah tidak panas.

Baca Juga: Cara Mengisi Ruang Kosong di Dapur, Manfaatkan Kusen Jendela

Jika ingin membuka tirai ini, kamu bisa membuka sedikit untuk meminimalkan sinar UV yang masuk.

2. Tirai Insulted Cellular

Insulted cellular shades adalah jenis tirai bentuknya seperti kantong-kantong lonjong kecil yang ditumpuk secara vertikal.

Tirai ini mampu menghalau sinar matahari secara lebih optimal ketika ditutup, tetapi tidak membuat ruangan terasa panas.

Ini karena panas dari luar tidak menembus ke dalam ruangan bila di jendela dipasang insulted cellular.

3. Tirai Roller Shades

Jenis tirai berikutnya yaitu roller shades yang bisa menggulung ke atas dan ke bawah di ambang jendela.

Tirai jenis ini dirancang untuk dapat memblokir sinar UV dan melindungi interior rumah dari cahaya matahari saat panas.

Oleh karena itu, sinar matahari tidak masuk dan membuat suhu ruangan jadi panas.

Baca Juga: 4 Jenis Gorden untuk Mengurangi Suhu Panas dalam Ruangan, Apa Saja?

4. Tirai Reflektif

Berikutnya, ada tirai reflektif yang membantu memantulkan sinar matahari dan mengurangi perpindahan panas ke rumah melalui jendela.

Sama seperti tirai pada umumnya, kamu bisa mengatur bilah-bilah tirai dan menyesuaikan seberapa banyak sinar matahari yang kamu butuhkan di dalam ruangan.

Karena sifatnya reflektif, tirai jenis ini membuat ruangan tidak panas dan tetap sejuk ketika ditutup.

5. Gorden

Kamu juga bisa menggunakan gorden jika ingin suhu di rumah tetap sejuk saat cuaca panas.

Karena gorden rata-rata terbuat dari kain, tirai jenis ini akan ikut tertiup angin saat jendela terbuka.

Dengan begitu ketika cuaca panas, udara yang masuk dapat menjaga suhu ruangan tetap sejuk.

Nah, itulah beberapa jenis tirai yang dapat membuat rumah sejuk di cuaca panas. Semoga berguna!

Baca Juga: 5 Trik Rumah Lebih Sejuk dan Asri di Cuaca Panas, Kuncinya Pemilihan Tanaman

(*)



REKOMENDASI HARI INI

6 Bahan Alami untuk Membantu Mengatasi Masalah Biang Keringat