2. Mampu mengikuti perkembangan zaman
Baik menjadi wanita karier maupun rumah tangga, perempuan tentu harus tetap mampu mengikuti perkembangan zaman agar tidak tertinggal. Kuliah memberikan perempuan kesempatan untuk melihat dunia luar, sehingga mereka lebih siap menghadapi perkembangan teknologi dan kehidupan bermasyarakat.
3. Meningkatkan peluang berkarier secara profesional
Menurut data Badan Pusat Statistik (BPS), persentase tenaga kerja profesional perempuan di berbagai wilayah Indonesia pada 2022 rata-rata berada di atas 40 persen.
Sementara itu, secara keseluruhan, persentase tenaga kerja perempuan di Indonesia mencapai 35,57 persen pada 2022.
Dengan memiliki gelar sarjana, perempuan punya kesempatan yang lebih baik untuk memperoleh pekerjaan yang layak.
Selain itu, memiliki pendapatan dapat membantu perempuan untuk menjadi lebih mandiri secara finansial dan mengurangi ketergantungan pada pasangan atau keluarga.
Baca Juga: Perguruan Tinggi, Jenjang Pendidikan yang Harus Bisa Dipijak oleh Anak Perempuan Masa Kini
4. Menjadi ibu yang cerdas
Perempuan adalah guru pertama bagi anak-anaknya. Dengan mengenyam pendidikan tinggi, perempuan dapat menurunkan ilmu dan keterampilan yang diperoleh dari kuliah kepada anak-anaknya.
Itulah empat manfaat perempuan mengenyam pendidikan tinggi hingga kuliah. Memahami pentingnya akses pendidikan tinggi bagi perempuan Indonesia, brand kecantikan Glow & Lovely bersama Hoshizora Foundation menghadirkan program beasiswa untuk perempuan bertajuk Bintang Beasiswa 2023.
Sejak pertama kali diluncurkan ada 2017, program ini sudah membantu 330 perempuan untuk melanjutkan studi di pendidikan tinggi dan lulus dengan prestasi membanggakan.
Tahun ini, program Bintang Beasiswa 2023 menyediakan kuota hingga 75 penerima manfaat dari seluruh wilayah di Indonesia dengan bantuan tunai senilai Rp 17.500.000 dan fasilitas laptop.
Beasiswa pun terbuka untuk siswi yang lulus SMA/SMK/MA/sederajat tahun ini maupun yang sudah lulus maksimal tiga tahun ke belakang.
Pendaftaran program beasiswa dibuka sampai 8 Mei 2023. Peserta wajib melengkapi berkas dokumen yang diperlukan, seperti scan rapor, ijazah, dan piagam prestasi lomba jika ada.
Selain itu, peserta juga diwajibkan membuat esai yang memuat motivasi untuk melanjutkan pendidikan ke perguruan tinggi dengan panjang maksimal 300 kata.
Setelah lolos seleksi berkas, peserta calon penerima beasiswa Bintang Beasiswa 2023 akan melalui tahap seleksi wawancara offline dan online dengan pihak Hoshizora Foundation. Peserta yang lolos akan diumumkan pada Agustus 2023.
Kawan Puan bisa mengintip syarat dan ketentuan lebih lengkap seputar program Bintang Beasiswa 2023 melalui tautan https://www.kelasberbagicerah.com/id/beasiswa.
Cek juga informasi lainnya di akun Instagram @glowandlovely_id. Yuk, raih glowing-mu dan wujudkan cita-citamu!