Jangan Langsung Marah, Ini Cara Menghadapi Pasangan yang Ketahuan Berbohong

Saras Bening Sumunar - Rabu, 10 Mei 2023
Hal yang perlu dilakukan jika mendapati pasangan berbohong.
Hal yang perlu dilakukan jika mendapati pasangan berbohong. kazuma seki

Parapuan. co - Dalam hubungan asmara, salah satu hal yang menyedihkan dan mengecewakan adalah mendapati pasangan berbohong.

Ketika mengetahui pasangan berhobong, kamu mungkin akan menunjukkan berbagai reaksi emosional.

Seperti menangis, marah, mengomel, hingga menutup komunikasi dengan pasangan karena kecewa. 

Memang dalam hubungan asmara, kepercayaan menjadi hal nomor satu.

Bahkan kepercayaan menjadi kunci kokohnya sebuah hubungan.

Tak mengherankan saat pasangan berbohong, kita akan merasa kecewa hingga bertanya-tanya apa yang harus dilakukan. 

Dilansir dari laman Elite Dailybeberapa hal ini mungkin bisa kamu lakukan jika mendapati pasangan berbohong: 

1. Jangan Bereaksi Emosional

Reaksi emosional mungkin menjadi hal pertama yang kamu lakukan ketika mengetahui pasangan berbohong.

Baca Juga: 4 Tanda Pasangan sedang Berbohong, Perhatikan Caranya Bercerita

Sayangnya, hal tersebut tidak akan membantu menyelesaikan masalah.

Sebaliknya, cobalah untuk tenang dan berkonsentrasi pada fakta yang ada.

Jangan membuat asumsi, cukup berbicara dengan pasangan secara terbuka dan jujur.


2. Perbaiki Komunikasi

Komunikasi yang buruk seringkali menjadi akar dari masalah kepercayaan dalam hubungan.

Cobalah untuk meningkatkan komunikasi dengan pasanganmu.

Dengan cara ini, kamu dapat membangun kepercayaan dan membuka ruang untuk percakapan yang jujur dan terbuka.

3. Dengarkan Penjelasan Pasangan

Baca Juga: Tips Menghadapi Pasangan Tidak Jujur Setelah Perempuan Menikah, Menurut Psikolog

Saat berbicara dengan pasangan, penting untuk memberikan kesempatan bagi mereka menjelaskan diri.

Dengarkan dengan cermat apa yang mereka sampaikan. Coba untuk memahami perspektif mereka.

Tetap buka untuk berdiskusi dan bertanya pertanyaan yang relevan, namun tetaplah kritis terhadap kebohongan yang terjadi.

4. Evaluasi Kembali Kepercayaan

Setelah mendengarkan penjelasan pasangan, Kawan Puan perlu mengambil waktu untuk merefleksikan kembali kepercayaan yang ada.

Apakah pasangan telah menunjukkan upaya yang nyata untuk memperbaiki kesalahannya atau tidak. 

Pikirkan juga apakah Kawan Puan siap memberikan kesempatan kedua. 

Evaluasi hubungan secara keseluruhan dan tinjau apakah kebohongan ini adalah pola yang berulang atau kejadian terisolasi.

5. Cari Bantuan Profesional

Jika kamu merasa kesulitan mengatasi masalah ini sendiri, cari bantuan profesional.

Terapis dapat membantu kamu memahami perasaan, menemukan cara untuk mengatasi masalah, dan membantu memperbaiki hubungan.

Memang kecewa saat pasangan berbohong, tetapi gunakan kepala dingin untuk menyelesaikan masalah. 

Baca Juga: Ternyata Ini 3 Alasan Umum di Balik Pasangan yang Sering Berbohong

(*)

Sumber: elite daily
Penulis:
Editor: Kinanti Nuke Mahardini


REKOMENDASI HARI INI

3 Tips Manfaatkan Uang Pesangon PHK Jadi Modal untuk Wirausaha