Selain Sinopsis Series, Ini 3 Hal Penting tentang Drakor Black Knight

Saras Bening Sumunar - Kamis, 11 Mei 2023
Selain sinopsis series, ini tiga hal yang perlu kamu tahu tentang drakor Black Knight.
Selain sinopsis series, ini tiga hal yang perlu kamu tahu tentang drakor Black Knight. dok. Netflix

Parapuan.co - Jelang penayangannya, tak sedikit yang penasaran dengan bagaimana sinopsis series Black Knight.

Sebelum itu, drama Korea Black Knight dijadwalkan tayang mulai 12 Mei 2023.

Kawan Puan bisa menyaksikan drakor ini melalui layanan streaming Netflix.

Sebelum membahas tentang sinopsis series, berikut beberapa hal yang perlu kamu tahu tentang drama Korea Black Knight.

Yuk, simak penjelasan selengkapnya, Kawan Puan!

Drakor Garapan Sutradara Choi Ui Seok

Drama Korea Black Knight, merupakan garapan sutradara Choi Ui Seok dan ditulis oleh Lee Yoon Kyun.

Dalam penayangannya, Black Knight akan hadir dengan total 6 episode.

Alur cerita Black Knight mengisahkan tentang kondisi bumi yang hancur karena polusi cuaca.

Baca Juga: Sinopsis Series Black Knight, Munculnya Kim Woo Bin Jadi Sosok Ksatria

Diadaptasi dari Webtoon

Black Knight merupakan drama Korea yang diadaptasi dari sebuah web comic yang berjudul Taekbaegisa.

Sama seperti versi web comic-nya, sinopsis series Black Knight berfokus pada sosok Knight 5-8, seorang ksatria yang mengirimkan bantuan untuk para masyarakat.

Dalam drama tersebut, diceritakan bahwa bumi mulai mengalami kehancuran karena polusi udara.

Polusi udara tersebut rupanya cukup berbahaya dan mengharusnya masyarakat menggunakan masker.

Di sisi lain, polusi udara tersebut pada akhirnya menyisakan 1 persen populasi di dunia.

Penasaran dengan bagaimana alur cerita selanjutnya?

Jangan lewatkan penayangan drama Korea Black Knight.

Baca Juga: Drakor Our Blues Rilis Teaser Pertama, Tampilkan Lee Byung Hun, Shin Min Ah, hingga Kim Woo Bin

Daftar Pemain Black Knight

Drama Korea ini semakin dinantikan karena menampilkan aktor dan aktris Korea Selatan ternama.

Adapun daftar pemain series tersebut yakni:

- Kim Woo Bin sebagai Knight 5-8.

- Esom sebagai Seol A.

- Kang You Seok sebagai Sa Wol.

- Song Seung Heon sebagai Ryu Seok, dan masih banyak lagi.

Kawan Puan, itu tadi beberapa hal yang perlu kamu tahu tentang drakor Black Knight selain sinopsis series.

Jadi, jangan lewatkan penayanganya, ya!

Baca Juga: Sinopsis Series The White House Plumbers, Kini Tayang di HBO Max

(*)



REKOMENDASI HARI INI

6 Bahan Alami untuk Membantu Mengatasi Masalah Biang Keringat