Apakah perubahan iklim yang semakin buruk sudah menunjukkan dampaknya secara nyata?
Atau ini akibat ulah dari manusia sendiri? Yang lebih sering serakah, banyak tidak tahu, dan juga egois?
Melalui rilis yang PARAPUAN terima, Marsya, Widi, dan Sitti ingin merenungi setiap kejadian tersebut lewat lagu barunya.
“Pada saat itu, kami berpikir bahwa manusia adalah musuh utama Bumi yang sebenarnya. Kita adalah orang-orang dungu dan mudah dibodohi, menghabiskan waktu kita dan membenarkan segala jenis kerakusan yang menghancurkan dunia."
"Kita adalah orang-orang yang dengan ceroboh membunuh diri kami sendiri!" terang Marsya.
Secara garis besar, lagu "The Enemy of Earth is You" menceritakan kegelisahan hati mereka setelah menyaksikan dahsyatnya dampak bencana alam yang terjadi di daerahnya.
"Itu adalah lagu yang merangkum kebencian kami pada siapapun yang menjadi musuh bumi. Di sisi lain, single ini mengingatkan kita agar tidak jadi salah satu dari mereka," imbuh Marsya lagi.
Dalam pembuatan lagunya, VOB sendiri dibantu oleh produser sekaligus gitaris NTRL Coki Bollemeyer dan vocal director Irvan Natadiningrat.
Lewat kerja sama mereka, akhirnya lagu ini menghasilkan melodi rasa sedih yang dibalut dengan ciri khas VOB dengan suara kerasnya.
Baca Juga: Ini Alasan Personil VoB Pakai Baju Hitam Setiap Kali Manggung