BERITA TERPOPULER TRENDING TOPIC: Pemain Series Oh! Young Shim hingga Sinopsis Film Pesantren

Rizka Rachmania - Sabtu, 20 Mei 2023
Drakor Oh Young Shim
Drakor Oh Young Shim Dok. Asianwiki

Parapuan.co - Berita terpopuler Trending Topic kali ini ada tentang daftar pemain Oh! Young Shim, sinopsis film Evil Dead Rise, dan sinopsis film Pesantren.

1. Daftar Pemain Drakor Oh! Young Shim yang Ada di Sinopsis Series

Oh! Young Shim merupakan drama Korea yang cukup dinantikan. Tak sedikit pula yang penasaran dengan bagaimana sinopsis dari drakor satu ini.

Sebelum itu, series Korea Selatan Oh! Young Shim pertama kali dirilis pada 15 Mei 2023 lalu. Kawan Puan bisa menonton drama ini di layanan streaming Vidio setiap hari Selasa dan Rabu.

Sepanjang penayangannya, drakor Oh! Young Shim akan hadir sebanyak 10 episode.

Sinopsis series Oh! Young Shim mengikuti kisah perempuan yang bekerja di stasiun televisi. Ia bernama Oh Young Shim.

Sayangnya, setiap program televisi yang ia kerjakan terpaksa harus ditutup karena rating yang rendah.

Alur cerita berlanjut ketika Oh Young Shim bertemu dengan teman masa kecilnya. Selain membahas tentang alur cerita, kali ini kita juga akan membahas siapa saja daftar pemainnya.

Baca selengkapnya.

Baca Juga: Sudah Tayang di Vidio, Begini Sinopsis Series Oh! Young Shim

2. Menyeramkan! Ini Sinopsis Film Evil Dead Rise yang Tayang di Bioskop

Kawan Puan tentu dibuat penasaran dengan bagaimana sinopsis film Evil Dead Rise.

Sinopsis film Evil Dead Rise sendiri menceritakan tentang penemuan Necronomicon atau alkitab orang mati yang dapat melepaskan roh jahat kedunia.

Namun sebelum mengetahui sinopsis film Evil Dead Rise, ada beberapa hal lain yang perlu kamu tahu.

Evil Dead Rise merupakan film yang mengusung genre horor dan thriller yang dibalut dengan berbagai adegan mencekam.

Film Evil Dead Rise sendiri merupakan besutan sutradra Lee Cronin, yang juga berperan sebagai penulis naskah. Selain itu, film Evild Dead Rise juga diproduseri oleh Robert Tapert dengan Sam Raimi dan Bruce Camplbell sebagai produser eksekutifnya.

Sebenarnya, film Evil Dead Rise sudah tayang sejak 21 April 2023 lalu. Namun di Indonesia sendiri, film Evil Dead Rise dirilis mulai 5 Mei 2023 dan saat ini masih bisa disaksikan di bioskop.

Sehubung dengan panayangannya di bioskop, berikut ini sinopsis film Evil Dead Rise, seperti melansir dari Kompas.com.

Baca selengkapnya.

Baca Juga: Tayang di Bioskop, Sinopsis Film Kajiman: Iblis Terkejam Penagih Janji

3. Sinopsis Film Pesantren, Dokumenter untuk Menyelami Kehidupan Penghuni Pondok

Kawan Puan, sebentar lagi film Pesantren bakal tayang premiere di Bioskop Online, loh.

Film Pesantren akan mulai tayang pada 24 Mei 2023 mendatang dan bisa ditonton dengan membeli tiket Bioskop Online.

Nah, sebelum menyaksikan film Pesantren, dokumenter karya Shalahuddin Siregar ini, yuk kita simak terlebih dahulu sinopsis filmnya.

Sinopsis film Pesantren

Bagi yang belum tahu, film Pesantren ini memiliki kaitan dengan film terdahulu Shalahuddin Siregar yakni Negeri di Bawah Kabut.

Dalam film Negeri di Bawah Kabut, ada karakter bernama Arifin yang harus masuk ke pesantren karena orang tuanya tidak mampu membayar biaya registrasi SMP Negeri.

Masuknya Arifin ke pesantren memantik berbagai komentar, seperti rumor didikan teroris, hingga ajaran kolot.

Hal itu membuat Shalahuddin Siregar atau Udin terusik dan ingin membahas kehidupan pesantren secara lebih detail.

"Ketika film (Negeri di Bawah Kabut) ini dirilis , ada yang menyayangkan keputusan mengirimkan Arifin ke pesantren karena mereka mengira dia akan dididik menjadi teroris. Pesantren juga sering dituduh kolot dan tidak berkembang."

Baca selengkapnya.

Baca Juga: Intip Trailer Panduan Mempersiapkan Perpisahan, Lutesha Debut Film Romantis

(*)

Penulis:
Editor: Rizka Rachmania


REKOMENDASI HARI INI

Ada Ipar Adalah Maut, Ini 5 Film Layar Lebar di Netflix November 2024