SayaPilihBumi Luncurkan CircularCityProject, Jadi Solusi Pengurangan Sampah

Maharani Kusuma Daruwati - Jumat, 26 Mei 2023
CircularCity Project
CircularCity Project Dok. SayaPilihBumi

"Perubahan perilaku manusia menjadi konsumen yang berkesadaran menurut saya adalah salah satu bentuk perubahan yang sangat mungkin kita segarakan.

"Tidak ada perubahan yang terlalu kecil, perubahan apapun saya percaya akan membawa dampak bagi masa depan Planet ini. Saya Pilih Bumi!” imbuhnya.

Untuk mendorong ekonomi sirkular dan menjadi solusi perubahan terhadap permasalahan sampah di Indonesia, SayaPilihBumi berinisiasi mengembangkan sebuah gerakan bernama CircularCity Project.

CircularCity Project merupakan sebuah gerakan yang bergerak untuk meminimalisir sampah dan memaksimalkan penggunaan sumber daya yang ada. Sehingga, tak ada sumber daya yang terbuang.

Project ini berkaitan erat dengan sistem ekonomi karena melibatkan bagaimana sebuah produk diproduksi dan dikonsumsi kembali.

SayaPilihBumi berinisiasi mengembangkan sebuah gerakan bernama CircularCity Project.
SayaPilihBumi berinisiasi mengembangkan sebuah gerakan bernama CircularCity Project. Dok. SayaPilihBumi

Sebagai langkah awal dari komitmen SayaPilihBumi untuk mendorong ekonomi sirkular, SayaPilihBumi akan mengadakan soft launching CircularCity Project dengan menghadirkan program Jersey Reborn.

Jersey Reborn merupakan program donasi jersey lama layak pakai untuk kemudian diolah kembali menjadi barang baru yang bermanfaat. 

Baca Juga: Minyak Jelantah Sebaiknya Tidak Langsung Dibuang, Lakukan 5 Hal Ini



REKOMENDASI HARI INI

Kampanye Akbar, Paslon Frederick-Nanang: Kami Sedikit Bicara, Banyak Bekerja