Urusan Botol ASI hingga Popok, Ini Tips Mudah Merawat Bayi bagi Ibu Baru

Arintha Widya - Jumat, 9 Juni 2023
tips merawat bayi yang membuat kehidupan ibu baru lebih mudah
tips merawat bayi yang membuat kehidupan ibu baru lebih mudah Maria Korneeva

Parapuan.co - Kawan Puan, merawat bayi bagi ibu baru tidak selalu ribet, merepotkan, dan melelahkan.

Kamu bisa melakukannya dengan cara yang lebih simpel supaya hidupmu juga lebih mudah.

Mulai dari urusan botol susu atau ASI hingga popok ada beberapa tips mudah merawat bayi sebagai ibu baru.

Seperti apa? Simak selengkapnya seperti dikutip dari Instagram pakar parenting Sharon Mazel!

1. Botol Susu Tak Perlu Dipanasi

Selama ini kamu mungkin berpikir bahwa ASI dalam botol susu perlu dipanasi atau dihangatkan.

Padahal, ini tidak perlu dilakukan karena sebagian besar bayi dapat meminum ASI dengan suhu ruang.

Setelah melewati tahap newborn (usia 0-4 minggu), bayi bisa minum susu formula atau ASI dalam kondisi dingin.

2. Botol Tidak Perlu Disanitasi

Baca Juga: Ibu Harus Siapkan Ini Sebelum Kenalkan Bayi untuk Minum ASI dari Botol

Botol dan kantong ASI atau peralatan makan minum bayi tidak perlu sering-sering disanitasi (dibersihkan dengan didesinfeksi).

Cukup disanitasi sekali setelah produk dibeli, dan selanjutnya dapat dicuci dan dibersihkan biasa.

3. Tidak Memberi Makan Bayi sebelum Usia 6 Bulan

Bayi 0-6 bulan tidak butuh makan dan hanya memerlukan ASI. Kamu cukup menyusuinya saja dalam durasi waktu tersebut.

Selain membuat kehidupanmu sebagai ibu baru lebih mudah dalam waktu 6 bulan pertama, bayi tidak direkomendasikan mengonsumsi selain ASI sebelum berusia 6 bulan.

4. Pakai Baju Berresleting

Untuk menyusui, kamu tentu butuh baju busui friendly atau ramah untuk ibu menyusui.

Nah, alih-alih mengenakan baju berkancing, lebih mudah jika baju busui friendly-mu menggunakan resleting.

5. Jangan Melepas Baju ke Arah Kepala

Baca Juga: Ini Cara Memilih Pakaian Bayi yang Aman dan Nyaman Dikenakan

Jika kencing atau kotoran bayi mengotori pakaiannya, hindari melepaskan pakaian ke arah kepala karena akan merepotkan.

Bayi mungkin merasa tidak nyaman dan malah menangis karena kamu mesti mengangkat kepalanya usai mengganti popok.

Melepaskan pakaian dengan menurunkan baju dari pundak lebih mudah dilakukan.

Ada baiknya kamu memakaikan baju-baju yang longgar buat si kecil, ya.

6. Jika Rumahmu Dua Lantai

Apabila rumah Kawan Puan punya dua lantai, letakkan perlengkapan ganti pokok di masing-masing lantai.

Ini untuk memudahkanmu mengganti popok dan pakaian anak, sehingga tidak harus naik turun lagi.

Demikian tips merawat bayi yang membuat hidup ibu baru lebih mudah dijalani.

Semoga informasi di atas berguna ya, Kawan Puan.

Baca Juga: Kelebihan dan Kekurangan Robot Vacuum Cleaner untuk Bersihkan Lantai Rumah

(*)

 

Sumber: Instagram
Penulis:
Editor: Maharani Kusuma Daruwati


REKOMENDASI HARI INI

3 Tips Manfaatkan Uang Pesangon PHK Jadi Modal untuk Wirausaha