Meski begitu, kegiatan berkemah di lingkungan tersebut dapat terwujud dengan memanfaatkan sinar matahari yang melimpah dengan generator tersebut. Pasalnya, dua pengontrol MPPT bawaan BLUETTI memungkinkan pengisian daya surya yang efisien, yakni 2.400 W hingga 3.000 W.
Adapun produk berikutnya adalah AC200MAX, yakni pembangkit listrik serbaguna all-in-one yang menggabungkan inverter AC 2.200 W dan baterai Lithium Iron Phosphate 2.048 Wh yang digunakan pada semua model sehingga lebih aman serta tahan lama ketimbang baterai NCM konvensional.
Baterai tersebut juga ringkas dan mudah dimasukkan ke dalam motorhome terkecil sekalipun. Dengan 16 stop kontak yang berbeda, para penghuni van tak perlu khawatir kehabisan daya laptop, TV, konsol game, pompa air, dan freezer.
Para traveler pun tidak perlu mengorbankan kenyamanan dan hiburan modern dalam perjalanan berkemah yang panjang.
Selain itu, ada pula EB3A, EB55, dan EB70. Seri EB dari BLUETTI ini menawarkan stasiun daya portabel ekstra untuk pengisian daya saat bepergian.
Dengan berat kurang dari 10 kilogram (kg), EB3A memiliki bobot terkecil, yakni 4,6 kg. Model-model ini hadir dalam kemasan kecil yang juga sangat kuat.
Dengan output 600 W hingga 1.000 W, perangkat tersebut mampu mengisi daya perangkat kecil, seperti smartphone, tablet, kamera, drone, kipas angin, freezer, dan peralatan memasak sederhana.
Tidak hanya itu, stasiun daya tersebut mendukung berbagai metode pengisian daya, mulai dari stop kontak di dinding, mobil, generator, dan panel surya. Berkat panel surya portable BLUETTI PV200, siapa pun tetap bisa mengisi daya gawai di mana pun berada.
Adapun panel surya PV200 menggunakan sel monokristalin dengan efisiensi hingga 23,4 persen. Dengan desain yang dapat dilipat dan penyangga internal, panel surya ini dapat dengan mudah dipasang untuk menangkap sinar matahari sekaligus mengisi daya pembangkit listrik pada tingkat input puncak 200 W. Dilapisi dengan ETFE dan dengan kotak sambungan IP65, alat tersebut dirancang tahan terhadap goresan dan cipratan air.
Ragam manfaat BLUETTI
Untuk diketahui, BLUETTI selalu berusaha untuk menyediakan energi bersih dan mandiri bagi masyarakat, agar penyimpanan energi bisa memberdayakan setiap keluarga untuk hidup berkelanjutan. Tak terkecuali, bagi para pencinta campervan.
Selain itu, BLUETTI getol berupaya menciptakan inovasi demi dunia yang lebih baik. Oleh karena itu, solusi daya BLUETTI senantiasa menawarkan sejumlah keuntungan untuk penggemar campervan.
Pertama, portabilitas dan kenyamanan. Pembangkit listrik BLUETTI mudah dibawa dan dioperasikan sehingga penggunaannya tidak kerepotan selama perjalanan berkemah.
Kedua, daya serbaguna dan aman. Pembangkit listrik BLUETTI dapat menjalankan berbagai peralatan tanpa menghasilkan emisi yang berbahaya.
Ketiga, solusi terbarukan. Opsi pengisian daya tenaga surya memungkinkan siapa pun berkemah memanfaatkan energi matahari untuk mendapatkan daya secara cuma-cuma, bersih, dan tidak terbatas.
Oleh karena itu, kehadiran BLUETTI di acara Bandung Lautan Campervan dapat mengenalkan berbagai produk kepada para traveler pengguna campervan untuk menjelajahi alam bebas dengan lebih ramah lingkungan serta solusi daya yang canggih.
Penulis: Yakob Arfin T Sasongko