Ingin Memajukan Bisnis dengan Merekrut Pekerja Freelance? Lakukan Ini

Arintha Widya - Jumat, 16 Juni 2023
ilustrasi cara merekrut freelancer untuk memajukan bisnis
ilustrasi cara merekrut freelancer untuk memajukan bisnis Eddie Leong

Parapuan.co - Kawan Puan, kamu tidak harus mempekerjakan pegawai tetap untuk memajukan bisnis.

Banyak pekerja freelance yang dapat kamu pakai jasanya untuk membantu mengembangkan bisnismu.

Namun, kamu harus merekrut freelancer dengan langkah yang tepat dan bekerja sama dengan mereka. Bagaimana caranya?

Berikut ini hal-hal yang bisa kamu lakukan untuk memajukan bisnis dengan merekrut freelancer seperti mengutip Cermati via Kompas.com!

1. Rekrut Freelancer dari Situs Terpercaya

Rupanya, sudah banyak situs freelance terpercaya di Indonesia yang bisa kamu akses.

Kamu bahkan bisa memulainya dengan mencari di situs pencari Google.

Namun, tetaplah waspada karena situs yang terlihat aman bisa saja berisi freelancer "palsu" yang hanya akan menipumu.

Untuk itu, kamu perlu melihat profil freelancer terkait, cek rekam jejak kerjanya, dan bandingkan antara satu dengan yang lain.

Baca Juga: 7 Tips Mencari Lowongan Kerja Freelance, Awas Banyak Kasus Penipuan

Ingat pula bahwa situs yang terpercaya akan mencantumkan informasi mendetail dan memiliki berbagai aturan dalam perekrutan.

2. Pekerjakan Freelancer yang Kompeten

Freelancer yang kompeten dan tidak bisa dilihat dari rating yang tertera pada situs.

Rating tersebut merupakan hasil penilaian dari perekrut-perekrut sebelumnya atau orang yang pernah menggunakan jasa freelancer tadi.

Penilaian itu bisa jadi gambaran terkait kinerja dan komitmen freelancer ketika bekerja.

Selain rating, lihat profilnya, keahlian dan keterampilan, serta pengalaman kerjanya.

Dengan begitu, kamu akan menemukan freelancer sesuai yang kamu butuhkan untuk mengerjakan proyek bisnis.

Bila perlu, kamu bisa memantau media sosial freelancer incaranmu untuk melihat lebih dekat kepribadiannya.

3. Jaga Komunikasi dan Rutin Evaluasi

Baca Juga: Ingin Resign dan Menjadi Freelancer? Persiapkan 4 Hal Ini Lebih Dulu

Berikutnya, jagalah komunikasi meski kamu menjalin kerja sama tanpa bertatap muka.

Mulai dengan melakukan wawancara untuk mengetahui sejauh mana komitmennya dan kecapakannya dalam mengerjakan proyek yang kamu mau.

Jangan lupa pula untuk mengevaluasi setiap hasil kerjanya untuk meminimalkan kesalahan dan mendapatkan hasil sesuai harapanmu.

Bahkan setelah mempekerjakannya pun, sebaiknya tetap jalin komunikasi yang baik dengannya.

4. Rangkul Freelancer untuk Menyukseskan Proyek

Freelancer memang bukan karyawan tetap, tapi bisa menjadi aset berharga untuk bisnis kamu.

Maka itu rangkulah mereka untuk dapat bersama-sama menyukseskan proyek dengan memberikan perhatian.

Misalnya dengan berkomunikasi tentang perkembangan pengerjaan proyek, kendala yang dihadapi, atau menawarkan bantuan jika dibutuhkan.

Demikian beberapa cara yang mesti kamu lakukan jika merekrut freelancer untuk mengerjakan proyek bisnis.

Semoga informasi di atas bermanfaat ya, Kawan Puan.

Baca Juga: 5 Situs Cari Kerja Freelance untuk Mendapatkan Penghasilan Tambahan

(*)

Sumber: Kompas.com
Penulis:
Editor: Citra Narada Putri


REKOMENDASI HARI INI

Peran Perempuan Minim, DPR Refleksi Pemilihan Pimpinan dan Dewan Pengawas KPK 2024-2029