Lowongan Kerja Magang BUMN Perum Berita Nasional Antara, Ini Syaratnya

Arintha Widya - Senin, 19 Juni 2023
Lowongan kerja magang MAGENTA BUMN: Perum Kantor Berita Antara
Lowongan kerja magang MAGENTA BUMN: Perum Kantor Berita Antara hxyume

Parapuan.co - Kawan Puan, MAGENTA BUMN kembali menyediakan lowongan kerja magang.

Kali ini, Perum Lembaga Kantor Berita Nasional Antara yang mengumumkan penerimaan magang tersebut.

Kantor Berita Nasional Antara mencari pemagang untuk menempati posisi Legal Internship.

Apa saja syarat lowongan kerja magang sebagai Legal Internship di Kantor Berita Nasional Antara?

Simak kualifikasi umum dan khususnya sebagaimana dikutip dari laman MAGENTA BUMN berikut ini!

Syarat Magang Umum

Sebelum mendaftar magang di Perum Kantor Berita Nasional Antara, ketahui dulu kualifikasi umum MAGENTA BUMN di bawah ini:

1. Mahasiswa aktif atau fresh graduate setingkat D3, D4, S1 dan S2.

2. Melampirkan KTP ketika melamar pekerjaan magang.

Baca Juga: Ini Pentingnya Punya Pengalaman Magang sebelum Melamar Lowongan Kerja

3. Mengunggah Curriculum Vitae melalui laman MAGENTA BUMN untuk melamar lowongan kerja magang ini.

4. Menyertakan Ijazah/Surat Keterangan Lulus (bagi pelamar fresh graduate).

5. Menyertakan Transkrip Nilai.

6. Melampirkan Surat Pengantar/Surat Rekomendasi dari Perguruan Tinggi (bagi pelamar mahasiswa aktif, jika ada).

Syarat Khusus Legal Internship di Kantor Berita Antara

Adapun kualifikasi khusus yang dipersyaratkan Kantor Berita Nasional Antara bagi calon pemagang di Legal Internship antara lain:

1. Mahasiswa aktif atau lulusan S1 Ilmu Hukum.

2. Untuk melamar pekerjaan magang ini IPK minimal pelamar adalah 3.00.

3. Bersedia membantu pelaksanaan kegiatan di unit kerja Legal.

Baca Juga: Hasilkan Lulusan Penegak Hukum dan Keadilan, Jaksa Agung Resmikan Sekolah Tinggi Ini

Bagi Kawan Puan yang tertarik, kamu bisa mendaftar dengan mengakses laman https://magenta.fhcibumn.com/lowongan.

Gulir ke bawah, lalu pilih lowongan magang Legal Internship Kantor Berita Nasional Antara.

Di sisi kanan, klik tombol "Daftar Magang" lalu ikuti prosedurnya dengan mengunggah persyaratan yang sudah kamu baca di atas.

Lamaranmu ditunggu paling lambat tanggal 23 Juni 2023, dan pengumuman pemagang yang lolos dilakukan pada 30 Juni 2023.

Apabila lolos, kamu akan melakukan magang kerja di Perum Kantor Berita Nasional Antara selama satu bulan, mulai 7 Juli hingga 7 Agustus 2023.

Lowongan kerja magang ini bakal memberimu keuntungan karena memberikan sertifikat.

Sertifikat tersebut nantinya berguna untuk melamar pekerjaan, baik di perusahaan swasta maupun di lingkup BUMN.

Selamat mencoba dan semoga kamu terima magang di Kantor Berita Antara ya, Kawan Puan!

Baca Juga: Fakta Profesi Presenter Ramalan Cuaca seperti Park Yeon Jin The Glory

(*)

Sumber: MAGENTA BUMN
Penulis:
Editor: Linda Fitria


REKOMENDASI HARI INI

Peran Perempuan Minim, DPR Refleksi Pemilihan Pimpinan dan Dewan Pengawas KPK 2024-2029