Parapuan.co - Berita terpopuler Lady Boss tentang cara dapat uang dari YouTube dengan 500 subscriber, mencari lowongan kerja di usia 40 tahun, hingga tugas seorang personal assistant.
1. Jadi Lowongan Kerja Menjanjikan, Kini Punya 500 Subscriber Bisa Dapat Uang dari YouTube
Kreator konten kini menjadi lowongan kerja yang cukup menjanjikan loh, Kawan Puan.
Apalagi di dunia digital yang semakin berkembang ini. Lowongan kerja yang berkaitan dengan media sosial pun makin diminati.
Lowongan kerja sebagai kreator konten memungkinkan kita untuk terus berkreasi sesuai minat dan bakat namun tetap bisa menghasilkan cuan.
Sayangnya, tidak semua orang bisa langsung dengan mudah mendapatkan uang dari internet, khususnya media sosial.
Misalnya YouTube, ada beberapa syarat yang harus terpenuhi hingga akhirnya seorang YouTuber bisa mencairkan uangnya.
Seperti syarat jumlah subscriber, waktu jam tonton, hingga jumlah video yang harus memenuhi ketentuan dari YouTube.
Baca Juga: Keren, Ria Ricis Jadi YouTuber dengan Subscriber Terbanyak di Indonesia
2. Menurut Ahli Ini Cara Mencari Lowongan Kerja bagi Usia 40 an ke Atas
Mencari lowongan kerja bagi golongan usia tertentu bisa jadi lebih menantang bagi yang lainnya. Misalnya saja bagi Kawan Puan yang berusia 40 tahunan ke atas, mungkin akan lebih sulit mencari lowongan kerja.
Salah satu alasannya adalah bagi sebagian perusahaan, usia tersebut sudah terlalu tua untuk melamar lowongan kerja atau mengisi posisi tertentu.
Menurut Lindsay Mustain, mantan perekrut Amazon yang menjadi career coach, usia 35 tahun adalah umur maksimal biasanya seseorang diterima ketika melamar pekerjaan.
"Kalau tidak (di atas usia tersebut), kamu dianggap terlalu tua dan terlalu memenuhi syarat (overqualified)," katanya, seperti melansir Business Insider.
Sebuah studi yang dilakukan University of Minnesota pada tahun 2015 menunjukkan bahwa orang yang lebih tua lebih kesulitan untuk mencari pekerjaan.
Lebih lanjut, para pencari kerja di atas usia 50 tahun menganggur 5,8 minggu lebih lama daripada mereka yang berusia 30 hingga 49 tahun, dan 10,6 minggu lebih lama jika dibandingkan dengan orang berusia 20 hingga 49 tahun.
Tak dapat dimungkiri bahwa adanya bias usia pada proses melamar pekerjaan membuat mereka yang berusia tua lebih sulit untuk diterima.
Baca Juga: Bukan Diskriminasi, Ini 5 Alasan Lowongan Kerja Cantumkan Batas Usia
3. Viral di Medsos Lowongan Kerja PA, Ketahui Tugas Personal Assistant
Viral di media sosial (medsos) Abel Cantika dan Dion Mulya membuka lowongan kerja personal assistant untuk mereka sendiri.
Abel Cantika dan Dion Mulya adalah influencer yang populer di media sosial Instagram maupun TikTok dan Twitter.
Mereka melalui media sosialnya masing-masing mengumumkan tengah membuka lowongan kerja menjadi personal assistant alias asisten pribadi.
Dion Mulya sudah memberikan kualifikasi untuk kandidat yang mau melamar kerja sebagai personal assistant-nya.
Di sisi lain, Abel Cantika belum memberikan kualifikasi untuk kandidat yang mau melamar kesempatan kerja jadi asisten pribadinya.
Adapun kualifikasi personal assistant yang dicari oleh Dion Mulya termasuk:
- Berusia 25 tahun ke atas.
Baca Juga: Syarat Lowongan Kerja Jadi Personal Assistant Raffi Ahmad, Berminat?
(*)