Rekomendasi Tumbler Tahan Panas dan Dingin seperti Corkcicle

Citra Narada Putri - Kamis, 22 Juni 2023
Botol minum Corkcicle.
Botol minum Corkcicle. (Instagram @Corkcicle)

Parapuan.co - Modern kini, membawa botol minum atau tumbler sendiri adalah bagian dari gaya hidup.

Salah satu brand tumbler mewah yang sering jadi incaran warga urban adalah Corkcicle, yang konon dijadikan hadiah oleh Syahnaz Sadiqah kepada Rendy Kjaernet.

Bahkan Corkcicle pernah jadi perbincangan viral di TikTok karena dianggap sebagai botol minumnya para pekerja kantoran papan atas.  

Corkcicle disukai karena selain desainnya yang bagus, juga bisa tahan suhu panas dan dingin dalam waktu yang lama. 

Kendati demikian, bagi sebagian orang botol minum Corkcicle dibanderol dengan harga yang cukup tinggi.

Namun jangan khawatir, ada beberapa rekomendasi tumbler seperti Corkcicle dengan harga yang lebih terjangkau. 

1. Suumo Tumbler Termos Travelling Insulated 500ML

Suumo Tumbler Termos Travelling Insulated 500ML.
Suumo Tumbler Termos Travelling Insulated 500ML. (Suumo)

Tumbler dari jenama Suumo ini terbuat dari Stainless Steel 304 pada bagian dalam dan Stainless Steel 201 pada bagian luar atau cangkangnya.

Baca Juga: Alasan Botol Minum Harus Dicuci Setiap Hari, Simak Tips Mencucinya

Selain itu, dengan kapasitas 500 ml, tumbler ini sudah menggunakan food grade material dan BPA Free, sehingga aman dipakai.

Dengan double layer insulation dan anti-scalding, botol minum ini bisa menjaga suhu air dengan optimal sampai dengan 12 jam.

Jika ingin mendapatkan tumbler dengan tutup anti tumpah ini, Kawan Puan bisa membelinya seharga Rp123.500, dari harga normal Rp320.000 di tautan berikut ini.

Dapatkan juga cashback maksimal Rp75 ribu di Shopee, dengan menggunakan kode voucher SHP09PGWE, yang berlaku hingga 11 Oktober 2023.

2. LocknLock Exclusive Mousse One Touch Tumbler 400ml

LocknLock Exclusive Mousse One Touch Tumbler 400ml.
LocknLock Exclusive Mousse One Touch Tumbler 400ml. (LocknLock)

Tumbler ini terbuat dari material Stainless steel 316L yang dapat menjaga suhu minuman serta ketahanan terhadap korosi lebih baik dibandingkan grade stainless steel lainnya.

Botol minum ini dapat menjaga suhu minuman hingga 10 jam dalam keadaan tertutup.

Selain memakai tiga lapisan yang dapat menjaga suhu minuman lebih baik, ada lapisan vakum udara yang dapat menjaga tangan kita ketika memegang tumbler ini sehingga tidak akan terasa panas ketika terisi air panas.

Baca Juga: Tak Hanya Kain, Berikut Rekomendasi Souvenir Khusus untuk Bridesmaid

Menariknya lagi, tutup tumbler ini juga memakai alat clip yang cukup dengan satu sentuhan bisa membukanya dengan mudah.

Tersedia dalam tiga warna putih, pink dan biru, tumbler ini sedang diskon sebesar Rp168.000 dari harga normal Rp258.000 yang bisa dibeli di tautan berikut ini.  

3. Starbucks Tumbler 12Oz Stainless Siren and White Winter23

Starbucks Tumbler 12Oz Stainless Siren and White Winter23.
Starbucks Tumbler 12Oz Stainless Siren and White Winter23. (Starbucks)

Tumbler dengan desain minimalis dari Starbuck ini dilengkapi dengan debossed siren logo yang keren.

Namun, tentu materialnya yang terbuat dari stainless steel lah yah yang menjadikan botol minum ini terlihat premium dan berkualitas.

Terlebih lagi dengan double wall dan vacum seal membuat tumbler ini bisa menahan air suhu dingin dan panas hingga 4 jam. 

Tumbler dengan leak proof lid dan built-in lock ini bisa Kawan Puan beli seharga Rp485.000 di tautan berikut ini.

Dapatkan juga cashback maksimal Rp75 ribu di Shopee, dengan menggunakan kode voucher SHP09PGWE, yang berlaku hingga 11 Oktober 2023. 

(*)

Baca Juga: Noda Membandel di Botol Minum, Coba Hilangkan Pakai Cuka dan 2 Bahan Ini



REKOMENDASI HARI INI

Ada Budi Pekerti, Ini 3 Film Indonesia Populer yang Bertema Guru