Jadwal Job Fair di Mal Tamini Square, Tawarkan hingga 3.000 Lowongan Kerja

Linda Fitria - Selasa, 27 Juni 2023
Ilustrasi Job Fair
Ilustrasi Job Fair baona

Parapuan.co - Kawan Puan, kini sedang terlaksana job fair di Mal Tamini Square menawarkan banyak lowongan kerja.

Job Fair di Mal Tamini Square yang berisi ribuan lowongan kerja ini sudah berlangsung sejak kemarin, Senin (26/6/2023) dan akan berakhir sore ini nanti, Selasa (17/6/2023).

Bagi Kawan Puan yang ingin melamar lowongan kerja di job fair Mal Tamini Square kamu masih bisa mengikutinya nih.

Pasalnya, job fair ini akan berlangsung mulai dari 10.00-16.00 WIB.

Melansir Kompas TV, job fair yang digelar oleh Pemerintah Kota Administrasi Jakarta Timur ini menawarkan hingga 3.000 loker.

3.000 lowongan ini datang dari 40 perusahaan yang mengikuti bursa kerja, di antaranya 37 perusahaan swasta dan 3 dari Pusat Pelatihan Kerja.

Puluhan perusahan ini datang dari bidang manufaktur, perbankan dan ritel, minimarket, otomotif, dan lain sebagainya.

Job fair ini sendiri digelar gratis dan terbuka untuk umum nih Kawan Puan. Baik untuk lulusan SMA maupun sarjana.

Bagi yang penasaran, berikut ini sebagian perusahaan yang membuka lowongan kerja di job fair Mal Tamini Square:

Baca Juga: HRD Lakukan Socmed Checking Pelamar Lowongan Kerja? Ini yang Diamati

- Yamaha Indonesia

- Bank BCA

- Kreasi Boga Primatama

- Niterra Mobility Indonesia

- Global Onkolab Farma

- Arina Multi Karya

- Aerofood Indonesia

- Daya Mitra Sarana

- Agro Boga Utama

Baca Juga: 6 Jenis Lowongan Kerja yang Bisa Punya Gaji 2 Digit, Apa Aja?

- Mega Central Finance

- Sumber Kencana Sejahtera

- Amazone Dunia Rekreasi

- Indomaret (Indomarco Prismatama)

- D'cost

- Planet Ban, dan masih banyak lagi.

Kawan Puan yang berminat, kamu bisa mendaftar online sebelum datang ke lokasi.

Yakni dengan mendaftar online di aplikasi FestivalNyarikerja (pilih gambar jobfair Tamini Square).

Baca Juga: Biasa Ada di Syarat Lowongan Kerja, Ketahui Tujuan dan Prosedur Tes Narkoba

(*)

Sumber: Kompas TV
Penulis:
Editor: Linda Fitria


REKOMENDASI HARI INI

6 Bahan Alami untuk Membantu Mengatasi Masalah Biang Keringat